Find Us On Social Media :

Efek KTM Kebakaran Jenggot, Pembalap Tertinggi MotoGP Kehilangan 2 Peluang Emas Sekaligus

Pembalap tim Tech3 KTM Factory Racing, Danilo Petrucci.

SportFEAT.com - Akibat KTM panik kehilangan aset pembalap muda, Danilo Petrucci kehilangan tempat di MotoGP hingga peluang emas bersama Ducati di World Superbike.

Susunan pembalap MotoGP 2022 sementara ini memang belum komplit. Ada beberapa tim yang belum mengungkap susunan pembalap mereka.

Tetapi nasib pembalap KTM Tech3, Danilo Petrucci kemungkinan tak mendapat tempat di tim manapun alias akan terdepak dari MotoGP.

Danilo Petrucci dipastikan telah terbuang dari timnya saat ini seiring dengan kedatangan dua pembalap Moto2, Remy Gardner dan Raul Fernandez.

Baca Juga: Rahasia Fabio Quartararo Terbongkar, Ubah Satu Hal Dalam Dirinya hingga Menjelma Jadi Pembalap Tangguh di MotoGP 2021

KTM Tech3 memilih mendatangkan Remy Gardner dan Raul Fernandez dan merelakan Petrucci serta Iker Lecuona.

Keputusan KTM mendatangkan dua pembalap rookie sekaligus ke tim satelitnya itu tidak lepas dari sikap panik dari tim pimpinan Pit Beirer itu.

Sejatinya, KTM Tech3 dikabarkan ingin mempertahankan Danilo Petrucci selaku pembalap senior untuk diduetkan dengan Remy Gardner.