Uang itu tampaknya hendak digunakan untuk mengelola tim satelit Yamaha setelah ditinggal mundur Petronas dan SRT.
Dengan kehadiran sponsor baru yakni WithU mulai musim depan, yang notabene merupakan sponsor asal italia, bisa jadi membuat Dovizioso yakin.
Baca Juga: KTM Trauma Sang Pahlawan Terancam, Dani Pedrosa Ditarik dari MotoGP San Marino 2021
"Balapan di sisa MotoGP 2021 ini akan menjadi semacam ujian bagi Andrea yang sudah lama tidak balapan, belum kenal denga tim baru dan tidak tahu soal ban Michelin tahun ini," kata Battistella.
"Dua akan balapan melawan pembalap yang sudah berpengalaman tahun ini. Jadi apa yang terjadi selanjutnya akan menjadi persiapan untuk 2022," ungkap dia.
"Sekarang istirahat yang dia ambil memungkinkan dia untuk mengisi ulang baterainya," pungkas Battistella.