Find Us On Social Media :

MotoGP Aragon 2021 - Fabio Quartararo Diam-diam Jiplak Murid Valentino Rossi

Fabio Quartararo menjadi pembalap tercepat pada sei FP3 MotoGP Aragon 2021

SportFEAT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo mengaku sempat mencontek data balap Franco Morbidelli.

Fabio Quartararo meraih hasil cukup apik tatkal tampil di sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2021, Sabtu (11/9/2021) di Sirkuit Motorland Aragon.

Pembalap andalan Monster Energy Yamaha itu menorehkan catatan waktu terbaik 1 menit 46, 719 detik.

Hasil itu membawa Quartararo menempati posisi ketiga.

 Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Ada Peran Rookie Ganas Ducati di Balik Kegemilangan Francesco Bagnaia

Pria kelahiran Nice itu berada di belakang duo Ducati Francesco Bagnaia dan Jack Miller.

Fabio Quartararo cukup puas dengan hasil kualifikasi MotoGP Aragon 2021 jika melihat historis selama tampil di Motorland Aragon.

Sekadar informasi, sirkuit Motorland Aragon merupakan salah satu trek yang tak cocok dengan karakter motor YZR-M1 milik Yamaha.

"Posisi ketiga baik-baik saja. Tujuan kami adalah selalu berada di barisan depan, jadi saya senang," kata Quartararo, dikutip SportFeat dari laman Yamahamotogp.com.

"Dan bahkan jika saya tidak senang tentang itu, saya masih akan memulai dari posisi ini," imbuhnya.

Fabio Quartararo menjelaskan bahwa timnya sudah berusaha mencari setting terbaik untuk YZR-M1 di Aragon.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Ban Bekas Bikin Marc Marquez Makin Trengginas, Begini Katanya

"Kami mencoba banyak hal dan saya harus mengatakan bahwa pengaturan dasar FP2 lebih baik," jelas Quartararo, dikutip dari Corsedimoto.

"Saya juga harus bekerja pada mengemudi saya di sektor terakhir, terutama di tikungan terakhir.

"Saya lambat, tetapi karena kombinasi faktor," timpalnya.

Jelang perlombaan MotoGP Aragon 2021, rider berjuluk El Diablo itu mengaku juga menjiplak data Franco Morbidelli demi tampil apik.

Murid Valentino Rossi itu menampilkan performa apik musim lalu dengan menempati posisi keenam.

"Kami akan bekerja untuk menemukan sesuatu dalam pemanasan, saya juga melihat data Franco, yang hebat tahun lalu," tutur Quartararo.

"Dalam balapan nanti kami akan berusaha melakukan yang terbaik, mengincar podium," tandas rider 22 tahun tersebut.

Perlombaan MotoGP Aragon 2021 sendiri menurut rencana bakal berlangsung Minggu (12/9/2021) di Sirkuit Motorland Aragon.