SportFEAT.com – Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller menebar peringatan bahwa Marc Marquez patut diwaspadai usai merebut podium runner-up di MotoGP Aragon 2021.
Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller berbicara soal persaingan ketat barisan depan balapan MotoGP Aragon 2021.
Dalam balapan di Sirkuit Aragon pada Minggu (12/9/2021), Miller yang finish kelima itu menyoroti duel sengit yang terjadi antara rekan setimnya yakni Francesco Bagnaia dan Marc Marquez (Repsol Honda).
Murid Valentino Rossi itu meraih podium kemenangan setelah bersaing ketat dengan Marc di lap-lap akhir balapan.
The Baby Alien sejatinya kembali difavoritkan menjuarai MotoGP Aragon 2021 yang memiliki karakteristik trek berlawanan arah jarum jam itu.
Trek kidal itu memang membantu Marc Marquez tampil ganas karena tak terlalu mengandalkan bahu kanannya yang masih belum pulih secara sempurna.
Melihat penampilan ganas pembalap Spanyol itu, Jack Miller pun memberikan peringatan bahwa Marc masih menjadi salah satu pembalap yang diwaspadai di MotoGP 2021.
“Saya pikir itu bagus bagi Ducati (lewat hasil Bagnaia) untuk bisa mengalahkan Marc Marquez di sini (Aragon),” tutur Jack Miller dilansir SportFEAT.com dari Tutto Motori Web.
“Tapi Marc tetaplah Marc, dia melakukannya dalam kondisi masih cedera, saya pikir tahun ini ia masih belum 100 persen.”
“Jadi, menurut saya kita tak boleh meremehkan Marc Marquez,” sambung Miller.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 – PR Besar Maverick Vinales usai Jalani Debut Mengenaskan bareng Aprilia
Lebih lanjut, Jack Miller mengucapkan selamat atas podium kemenangan perdana yang diraih Francesco Bagnaia musim ini di MotoGP Aragon 2021.
Miller berharap kembali menyumbangkan pundi-pundi kemenangan lagi untuk Ducati bersama murid Valentino Rossi itu di sisa musim ini.
“Senang untuk Pecco. Dia telah menunjukkan bahwa dia memiliki kecepatan,” tutur pembalap berjuluk JackAss itu.
“Jika tak jatuh di Mugello (MotoGP Italia 2021), mungkin kemenangan perdananya akan terjadi di sana.”
“Kami sekarang memiliki tiga kemenangan bersama tahun ini. Saya berharap kami bisa meraih lebih banyak kesuksesan musim ini,” tambah Jack Miller.
Di sisi lain, Jack Miller berharap dirinya dan Bagnaia kembali tampil meroket di seri MotoGP San Marino 2021.
Terlebih balapan yang digelar di Sirkuit Misano, Italia itu menjadi kandang bagi tim Ducati.
“Saya berharap Pecco menjadi sangat cepat di Misano, dia selalu kompetitif di sana," ungkap Jack Miller.
“Saya merasa baik juga, motornya bekerja dengan sempurna tahun ini. Ini adalah balapan kandang untuk Ducati,” pungkas pembalap Australia itu.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 – Sinyal Bahaya untuk Suzuki, Si Juara Dunia Mulai Ketar-ketir Hadapi Aprilia