SportFEAT.com - Tak cuma Jorge Martin yang menjadi pembalap rookie ganas Ducati di MotoGP 2021, Enea Bastianini perlahan menyusul seiring hasil terbaiknya di MotoGP Aragon 2021.
Pembalap rookie dari tim Ducati seakan tiada habisnya.
Setelah penampilan impresif rookie ganas Ducati Jorge Martin, kini skuad Ducati kembali memiliki pembalap debutan yang menjanjikan.
Dia adalah Enea Bastianini yang saat ini memperkuat tim satelit Avintia Ducati.
Baca Juga: Kutukan Aneh Ini Bikin Johann Zarco Tampil Melempem di Paruh Kedua MotoGP 2021
Enea Bastianini perlahan mulai menunjukkan tajinya.
Hasil balapannya semakin membaik, seiring dengan hasil terbaiknya yang didapat di MotoGP Aragon 2021 lalu.
Enea Bastianini berhasil finis di posisi keenam.
Juara Dunia Moto2 2020 itu sukses mengasapi sang pemuncak klasemen Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang finis kedelapan.
Pada balapan MotoGP Aragon 2021, Bastianini juga sempat menampilkan aksi sengit berduel dengan Quartararo.
"Itu adalah akhir pekan yang menakjubkan bagi saya. Finis keenam adalah hasil terbagus saya dan tim saya," kata Enea Bastianini dikutip Sportfeat dari Motorsport Total.
"Saya memiliki duel seru dengan Fabio, sang pemimpin klasemen Kejuaraan Dunia."
"Itu bukan hal mudah untuk menyalip dia karena dia sangat kuat," kata pembalap Italia itu.
Baca Juga: Pantas Melesat, Marc Marquez Diam-diam Sudah Pakai Senjata Baru Honda untuk MotoGP 2022
Bastianini berhasil melakukan overtake terhadap Fabio Quartararo menjelang empat putaran terakhir balapan.
Ia sempat merasa jika tidak berduel alot dengan Quartararo atau dengan Takaaki Nakagami (LCR Honda), mungkin dia bisa mencapai posisi Jack Miller (Ducati) yang finis kempat.
"Saya yakin kalau tidak berduel sengit dengan Fabio dan Nakagami, mungkin saya bisa mencapai Miller. Tapi ya sudah, saya tidak terlalu memikirkan itu."
"Yang penting sekarang saya sangat senang sekali," ucap Enea Bastianini.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Ngoceh Lagi, Sebut Maverick Vinales Ambyar Gara-gara Fabio Quartararo
Pada MotoGP 2021 ada empat pembalap rookie yang ikut serta berkompetisi di kelas premier.
Selain Enea Bastianini dan Jorge Martin, masih ada Luca Marini yang notabene rekan satu tim Bastianini.
Satu nama lagi ialah Lorenzo Savadori di Aprilia yang merupakan eks pembalap WSBK.
Namun dari keempat nama itu, baru Jorge Martin dan Enea Bastianini yang memiliki hasil finis tembus di 6 besar dalam balapan yang berlangsung normal (tanpa red flag atau hujan).