Meskipun tak memiliki banyak pengalaman, ia yakin kalau rekan-rekannya mampu memberikan kejutan di Thomas Cup 2020.
"Secara keseluruhan, tim Malaysia kali ini kurang berpengalaman,” jelas Lee Zii Jia.
“Ini menjadi kesempatan bagi rekan satu tim yang belum pernah bermain di turnamen besar untuk tampil menonjol," pungkas tunggal putra nomor satu Malaysia itu.
Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Jadi Pemain Termuda, Begini Perasaan Campur Aduk Tunggal Putri 16 Tahun Ini
Adapun perjuangan Lee Zii Jia dkk di Thomas Cup 2020 akan dimulai pada 9-17 Oktober 2021 di Aarhus, Denmark.
Tim Malaysia sendiri akan berjuang di Grup D bersama Jepang, Kanada, dan Inggris.