Find Us On Social Media :

SRT Resmi Hilang dari Peredaran MotoGP 2022, Yamaha Tak Punya Tim Satelit?

Franco Morbidelli (tengah, baju hitam) memberikan salam perpisahan untuk Petronas Yamaha SRT.

Mulai MotoGP 2022 mendatang, SRT bakal menyandang nama baru yakni RNF Racing.

Kepala Tim SRT Razlan Razali juga telah mengumumkan kabar pergantian nama tim balap yang dipimpinnya tersebut.

Pria asal Malaysia itu bahkan memastikan bahwa RNF Racing tetap akan berkiprah di MotoGP hingga lima musim ke depan.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 – Rookie Ganas Ducati ‘Gendong’ Francesco Bagnaia demi Akhiri Puasa Gelar 14 Tahun

"Ini merupakan perjalanan angin puyuh bagi kami," kata Razlan Razali dalam rilis tertulis, seperti yang dikutip SportFeat dari Motorsport.

"Dalam beberapa bulan terakhir, kami telah mengerahkan semua upaya kami untuk mengatur ulang, mengubah citra, dan meluncurkan kembali sebagai tim MotoGP yang segar dan lebih kuat.

Razlan tak lupa mengucapkan banyao terima kasih kepada pihak Dorna Sports selaku operator MotoGP khususnya kepada Carmelo Ezpeleta (CEO Dorna Sports-red).

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Carmelo (Ezpeleta, CEO Dorna Sports) atas kepercayaan dan kepercayaannya yang berkelanjutan kepada saya untuk memulai babak kedua ini dengan tim yang baru dibangun kembali di kelas utama MotoGP selama lima tahun ke depan," tutur Razlan lagi.