Find Us On Social Media :

Sudirman Cup 2021 - Prediksi Line-up Indonesia Vs ROC, 3 Kriteria Jadi Bahan Pertimbangan

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/M Rian Ardianto, mencoba arena pertandingan Sudirman Cup 2021 di Energia Areena, Vantaa, Finlandia.

Di nomor tunggal putra , Indonesia memiliki dua pemain terbaik yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.

Sedangkan di ganda putra, Indonesia juga punya tiga pasangan terbaik yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Namun membuat keputusan dari memilih pemain terbaik dari yang terbaik bukanlah hal mudah.

Pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra Ho menyatakan bahwa ada setidaknya tiga kriteria yang akan menentukan pemain diputuskan untuk turun berlaga mewakili tim.

"Head to head dengan lawan, kesiapan pemain untuk tampil pada hari-H, dan keputusan tim," Hendry Saputra, dilansir Sportfeat dari Djarum Badminton yang mengutip Kompas.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 – 4 Pemain Bintang Absen, India Gagal Manfaatkan Kepincangan China dan Thailand

Menimbang beberapa catatan pertemuan pemain Indonesia dengan para pemain ROC (Rusia), berikut tim redaksi Sportfeat telah menyiapkan prediksi susunan line-up yang akan diterjunkan kedua negara di Sudirman Cup 2021.

Prediksi Line-up Indonesia vs ROC (Rusia) di Babak Penyisihan Grup C Sudirman Cup 2021.

Line-up pemain di atas hanya bersifat prediksi dan mempertimbangkan kondisi fisik pemain yang sedang menjalani pemulihan cedera serta kemungkinan adanya pemain yang bermain rangkap.