Find Us On Social Media :

Sudirman Cup 2021 - Ternyata Ini Rahasia Pemain 19 Tahun Bungkam Jonatan Christie

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie saat menghadapi Brian Yang (Kanada) di Sudirman Cup 2021.

Lebih jauh, Bryan Yang merasa keberhasilannya kali ini juga tak terlepas dari tekanan yang dialami Jonatan Christie.

Berstatus sebagai salah satu pemain sepuluh besar dunia membuat Jojo-sapaan akrab Jonatan, semakin tertekan.

Belum lagi jika melihat hasil pertandingan sebelumnya, dimana tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo juga mengalami kekalahan.

Seperti yang diketahui, pemain berusia 16 tahun itu menderita kekalahan dari Rachel Chan juga dengan rubber games, 24-22, 8-21, 18-21.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Jonatan Christie Kecewa Berat dan Minta Maaf Gagal Sumbang Poin untuk Indonesia

"Saya tidak mendapat banyak tekanan karena tidak ada ruginya bagi saya, dia 10 besar dunia dan saya diperkirakan akan kalah," ujar Bryan lagi.

"Menyaksikan Rachel menang pasti memberinya tekanan.

"Saya memiliki beberapa pertandingan bagus dalam beberapa bulan terakhir, dan dengan setiap pertandingan yang saya miliki seperti ini, itu membuat saya lebih percaya diri dan memberi saya momentum," lanjut dia.

"Saya hanya mencoba untuk mendapatkan pengalaman dan tidak menaruh harapan pada diri saya sendiri," tutup pemain kelahiran Toronto itu.