Find Us On Social Media :

Sudirman Cup 2021 - Indonesia Wajib Waspada, Begini Strategi Denmark Ingin Curi 3 Kemenangan

Ganda putra Denmark, Anders Skaarup Rasmussen (kiri) dan Frederik Sogaard di Sudirman Cup 2021.

Denmark memiliki Viktor Axelsen yang baru saja meraih medali emas.

Adapun Anthony Sinisuka Ginting sebagai tunggal putra terbaik Indonesia dianggap bukan menjadi lawan berbahaya bagi Axelsen.

Pun demikian di nomor tunggal putri, Denmark sangat percaya diri dengan Mia Blichfeldt yang faktanya memang berhasil mengalahkan Gregoria Mariska Tunjung pada pertemuan terakhir yang terjadi di tahun 2019.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Deretan Pemain Inti Indonesia Bakal Turun Berlaga Melawan Denmark

"Jelas pemenang medali emas Olimpiade kami, Viktor Axelsen yang akan menang. Dia terbaik melawan Anthony Ginting. Kalau Anders Antonsen tidak bagus melawan Ginting," kata Jim Laugesen.

"Lalu ada tunggal putri, di mana Indonesia juga tidak terlalu kuat. Jadi Denmark harus menemukan satu nomor lagi untuk dicuri, ini memang tidak mudah," kata Laugesen.

Jim Laugesen menilai Indonesia kuat di sektor ganda.

Terutama ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang juga menjadi kartu As lantaran baru saja menjadi juara Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - 5 Kekalahan Tragis Kembali Terjadi, Ada yang Cuma Dikasih Satu Poin!

Pelatih Denmark, Kenneth Jonassen, tidak menutupi bahwa dia akan merencanakan strategi jitu dalam susunan pemain tim sekaligus membuat rencana terbaik untuk mengalahkan Indonesia.

Adapun para pemain Denmark, sangat percaya diri mampu mencuri kemenangan di nomor tunggal.

Mereka merasa hanya butuh mencuri satu kemenangan kejutan di nomor ganda untuk mengalahkan Indonesia.