Find Us On Social Media :

Sudirman Cup 2021 - Kekalahan Anthony Ginting Justru Bermanfaat, Ini Alasannya

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting saat tampil menghadapi Anders Antonsen dalam laga Indonesia vs Denmark di Sudirman Cup 2021

SportFEAT.com - Pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra Ho, menyebut bahwa kekalahan Anthony Ginting dari Anders Antonsen pada Sudirman Cup 2021 ada hikmahnya dan menjadi hal bagus.

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting gagal menyumbangkan angka bagi Indonesia saat melawan Denmark di babak terakhir penyisihan Grup C Sudirman Cup 2021.

Pada pertandingan yang digelar Rabu (29/9/2021) kemarin itu, Anthony Sinisuka Ginting menelan kekalahan dari Anders Antonsen.

Secara peringkat, Anders Antonsen yang bertengger di peringkat tiga dunia memang lebih baik dari Anthony Ginting yang berada di peringkat lima dunia.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Anthony Ginting Bahas Penyebab Kekalahan Lawan Anders Antonsen

Tetapi sejatinya, rekor pertemuan Anthony Ginting dan Anders Antonsen sebelumnya selalu unggul.

Dari empat pertemuan sebelumnya, Anthony Ginting tidak pernah kalah dari Antonsen.

Tak ayal, hasil kekalahan kemarin menjadi kekalahan perdana pemain 24 tahun itu sekaligus memutus rekor kemenangannya atas Antonsen.

Penampilan Anthony Ginting memang terlihat tidak garang seperti biasanya.

Pemain asal Cimahi yang memiliki tipe pemain menyerang itu lebih pasif dan justru sering membuat kesalahan sendiri.

Tidak cuma itu, berbagai serangan Ginting tampak kurang mematikan dan selalu berhasil dimentahkan lawan.

Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2021 - Praveen/Melati Sungkurkan Pasangan Denmark, Indonesia Juara Grup

Ginting pun mengakui bahwa Antonsen memang tampil lebih berbeda dan jauh lebih baik dibanding dirinya.

"Dari sisi permainan, Antonsen lebih baik. Saya sudah mencari berbagai cara untuk mendapatkan poin, tetapi tidak berhasil," kata peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu.

"Dia memang lebih baik. Kali ini dia bermain lebih aman. Dari awal sampai akhir, Antonsen jarang membuat kesalahan. Dia juga tidak mudah mati (kehilangan poin, red) sendiri."

"Maaf saya tidak menyumbangkan angka untuk tim Indonesia," tukas Anthony.

Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2021 - Putri KW Tumbang di Laga Debut, Denmark Imbangi Indonesia

Hasil tersebut memang cukup di luar dugaan. Apalagi, kalahnya Anthony Ginting saat itu membuat Indonesia sempat tertinggal 1-2 dari Denmark.

Pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra Ho mengakui jika kekalahan Ginting memang tidak mengenakkan.

"Dia (Anthony Ginting) gampang mati (kehilangan poin, red) sendiri. Dia juga belum bisa bermain lebih ulet dan sabar dalam pertandingan tadi," ucap Hendry Saputra mengevaluasi, dikutip dari pers rilis PBSI.

"Ginting bisa saya katakan belum siap dalam segala pola permainan."

"Penampilannya kurang siap dan tuntas. Saat adu reli dia malah mati sendiri," papar Hendry.

Meski demikian, masih ada hikmah yang bisa diambil dari kekalahan Ginting kali ini.

Dari hasil ini, Hendry Saputra yakin anak didiknya tersebut bakal lebih siap pada laga selanjutnya di babak perempat final Sudirman Cup 2021.

Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2021 - Bungkam Lawan dalam 36 Menit, Marcus/Kevin Bawa Indonesia Ungguli Denmark

"Kekalahan ini memang tidak enak. Tetapi ini malah bagus bagi Ginting untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya," tegas Hendry.

"Saya yakin Ginting akan semakin siap di pertandingan selanjutnya," ucap Hendry memungkasi.

Indonesia sendiri pada akhirnya berhasil membalikkan keadaan dan menang dengan skor 3-2 atas Denmark.

Indonesia lolos ke perempat final Sudirman Cup 2021 sebagai juara Grup C.

Lawan Indonesia selanjutnya di babak perempat final adalah tim-tim runner-up antara Grup A, B atau D.

Drawing lawan di babak delapan besar akan dilakukan pada Kamis  (30/9/2021) malam waktu setempat.

Pertandingan perempat final Sudirman Cup 2021 akan dilangsungkan pada Jumat (1/10).