SportFEAT.COM - Petinggi Aprilia, Massimo Rivola, buka suara soal absennya Maverick Vinales pada MotoGP Americas 2021.
Maverick Vinales dipastikan tidak akan ikut ambil bagian pada ajang MotoGP Americas 2021 mendatang.
Rider anyar Aprilia itu memutuskan untuk menepi pada perlombaan seri ke-15 MotoGP 2021 tersebut.
Vinales merasa kurang nyaman dengan situasi yang dialaminya saat ini.
Seperti yang diketahui, Vinales baru saja kehilangan sepupunya Dean Berta Vinales yang tewas saat mengaspal di ajang WSPP 300.
“Saya tidak merasa seperti itu, saya tidak berlari akhir pekan ini," kata Vinales soal keputusan absennya.
Sementara itu, petinggi Aprilia Massimo Rivola juga ikut angkat suara soal situasi pelik yang menimpa Maverick Vinales.
Pria Italia itu sebenarnya mengharapkan kehadiran Vinales di MotoGP Americas 2021 mendatang.
Namun pihaknya tak bisa memaksa sang rider untuk tetap mengaspal di kondisi sedang berkabung.
"Saya mengharapkannya untuk sementara waktu, kami telah membicarakannya dalam beberapa hari terakhir, dia ragu-ragu, dia mencoba tetapi kemudian dia tidak berhasil," kata Rivola.
"Setelah apa yang terjadi, kami memberinya pilihan bebas. Aku tidak akan pernah memaksamu, putuskan dengan hati.
Baca Juga: MotoGP Americas 2021 - Terungkap Masalah yang Bikin Marc Marquez Gagal Naik Podium
"Saya mengatakan kepadanya, dan saya percaya bahwa jika kami di Aprilia adalah keluarga, kami telah membuatnya merasakannya kali ini juga," tambahnya,
"Seandainya dia memutuskan untuk balapan, saya masih ingin menatap matanya sebelum pergi ke trek," timpal Rivola, dikutip SportFeat dari Corsedimoto.
Posisi Maverick Vinales akan digantikan oleh Lorenzo Savadori.
Perlombaan MotoGP Americas 2021 sendiri menurut rencana akan berlangsung Minggu (3/10/2021) di Circuit of The Americas (COTA), Austin, Texas.
Terlepas dari itu, performa Maverick Vinales bersama Aprilia bisa dibilang belum memuaskan.
Dari dua perlombaan yang telah diikuti bersama skuad Noale, rider berjuluk Top Gun itu tak pernah finis di posisi sepuluh besar,
Vinales sendiri datang ke Aprilia setelah memutuskan untuk mengakhiri kontrak lebih cepat bersama Yamaha.