Find Us On Social Media :

Sudirman Cup 2021 - Rawan Jadi Titik Lemah, Satu Masalah Ini Mendera Nomor Tunggal Indonesia

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting saat berjumpa Anders Antonsen di laga Indonesia vs Denmark, pada babak terakhir penyisihan Grup C Sudirman Cup 2021.

Pelatih tunggal putra PBSI, Hendry Saputra Ho langsung mengevaluasi performa Anthony Ginting yang menjadi andalan Indonesia.

"Dia (Anthony Ginting) gampang mati (kehilangan poin, red) sendiri. Dia juga belum bisa bermain lebih ulet dan sabar dalam pertandingan tadi," ucap Hendry Saputra.

"Ginting bisa saya katakan belum siap dalam segala pola permainan."

"Penampilannya kurang siap dan tuntas. Saat adu reli dia malah mati sendiri," papar Hendry.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Kekalahan Anthony Ginting Justru Bermanfaat, Ini Alasannya

Meski demikian, Hendry berharap kekalahan Ginting itu bisa menjadi pelecut semangat di pertandingan selanjutnya.

"Kekalahan ini memang tidak enak. Tetapi ini malah bagus bagi Ginting untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya," tegas Hendry.

"Saya yakin Ginting akan semakin siap di pertandingan selanjutnya," ucap Hendry memungkasi.