Find Us On Social Media :

MotoGP Americas 2021 - Fabio Quartararo Atur Strategi Tutupi Kelemahan Yamaha di Sirkuit COTA

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) saat menjalani Free Practice MotoGP Aragon 2021.

Tak ayal, MotoGP Americas 2021 kali ini sangat dinantikan Fabio Quartararo.

Apalagi tahun lalu seri tersebut sempat absen akibat pandemi Covid-19.

"Saya sangat senang bisa kembali ke Austin. Itu adalah trek yang sangat saya sukai," ucap Fabio Quartararo dalam konferensi pers MotoGP Americas 2021, dikutip Sportfeat dari Speedweek.

Baca Juga: Valentino Rossi Bisa Membelot ke Ducati untuk MotoGP 2022, tapi...

"Dua tahun lalu di musim MotoGP pertama saya, hasilnya juga cukup bagus. Dan kami telah memperoleh banyak pengalaman sejak itu."

"Jadi kami pasti akan melakukan jauh lebih baik. Saya pikir kami bisa mendapatkan hasil bagus," kata dia lagi.

Bagi Fabio Quartararo pribadi, mungkin sirkuit COTA menyenangkan.

Akan tetapi bagi Yamaha sendiri, khususnya dengan YZR-M1 mereka, sirkuit tersebut memiliki beberapa sektor yang sulit.

Baca Juga: Jadwal Sudirman Cup 2021 - Indonesia Melawan Malaysia Malam Ini, Live di TVRI

Pasalnya, sirkuit COTA memiliki lintasan lurus terpanjang sejauh 1,2 km.

Yamaha memiliki kelemahan di trek lurus, dan hal ini bisa berbahaya bagi Fabio Quartararo yang tengah bersaing ketat dengan para pembalap Ducati, terutama Francesco Bagnaia.

Seperti diketahui, Ducati adalah jagonya trek lurus di MotoGP.

Quartararo menyadari kelemahan Yamaha ini, dia pun sudah mengatur strategi di mana harus melakukan serangan waktu kala balapan nanti.