Find Us On Social Media :

Thomas Cup 2020 - Ganda Putra Malaysia Didikan Pelatih Indonesia Ngebet Bungkam Negara Ini

Pemain ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik saat berlaga melawan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di Sudirman Cup 2021.

SpoprtFEAT.COM - Pebulu tangkis ganda putra Malaysia Aaron Chia berhasrat bisa mengalahkan Jepang di Thomas Cup 2020 mendatang.

Tim bulu tangkis Malaysia tengah disibukkan dengan persiapan sebelum terjun di Thomas Cup 2020 mendatang.

Pada turnamen Thomas Cup 2020, skuad Negeri Jiran tergabung di Grup D bersama Jepang, Inggris dan Kanada.

Akan tetapi, Inggris memilih untuk mundur dari keikutsertaan lantaran badai cedera yang menghantam.

 Baca Juga: Thomas & Uber Cup 2020 – Jelang Laga Pembuka, 2 Hal Ini Jadi Kendala Tim Indonesia

Berdasarkan fakta di atas, tak berlebihan jika persaingan mengerucut pada dua tim saja yakni Jepang dan Malaysia.

Bagi Malaysia dan Jepang, ini akan menjadi pertemuan kedua kalinya setelah berjumpa di Sudirman Cup 2021.

Pada kesempatan tersebut, Malaysia harus mengakui keunggulan Jepang dengan skor tipis 2-3.

Pebulu tangkis ganda putra Malaysia Aaron Chia mengemban misi khusus yakni membalaskan dendam dari Jepang.

Di laga pertama kontra Jepang, Aaron Chia yang berpasangan dengan Soh Wooi Yik dipaksa menyerah dari Takuro Hoki/Yuko Kobayashi.

"Dalam pertandingan sebelumnya, Jepang telah membuat persiapan yang lebih baik dan telah menemukan cara untuk mengalahkan kami, kata Chia, dikutip SportFeat dari Stadium Astro.

“Kami akan berbicara dengan pelatih dan mengevaluasi kembali penampilan yang telah ditunjukkan sebelumnya dan menemukan cara untuk lebih meningkatkan permainan kami."

Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Indonesia Masuk Grup 'Neraka', Hati-hati dengan Si Bocah Ajaib Ini

Lebih jauh, anak asuh pelatih asal Indonesia Flandy Limpele itu juga menyebut absennya Inggris membuat Malaysia diuntungkan.

Sebab mereka mempunyai waktu istirahat lebih lama dibanding negara peserta lain.

"Absennya Inggris memberi tim Malaysia lebih banyak istirahat daripada tim di grup lain," ucap Aaron.

"Memenangkan satu pertandingan telah memastikan kami melaju ke babak selanjutnya,” tukas peraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020.

Malaysia sendiri akan memulai perjuangan di Thomas Cup 2020 dengan menghadapi Kanada pada Selasa (12/10/2021) mendatang.

Skuad Negeri Jiran pun diprediksi bisa menang mudah atas Kanada.

"Di atas kertas kita bisa menghadapinya," kata Chia, disinggung mengenai peluang kalahkan Kanada.

"Tapi kita bisa melihat peningkatan kualitas permainan mereka di rival sebelumnya adalah sesuatu yang perlu difokuskan," tutup dia.