SportFEAT.COM - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando, buka suara setelah masuk skuad untuk Thomas Cup 2020.
Tim bulu tangkis Indonesia akan memulai perjuangan di Thomas Cup 2020.
Skuad Merah Putih sendiri tergabung di Grup A bersama Taiwan, Thailand dan Aljazair.
Pada kesempatan kali ini, Indonesia menerjunkan komposisi pemain muda dan senior.
Baca Juga: Uber Cup 2020 - Ternyata Ini Modal Berharga yang Bikin Indonesia Bungkam Jerman
Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi wakil untuk pemain senior.
Sedangkan pasangan muda Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan menjadi andalan.
Calon penerus Marcus/Kevin itu ditunjuk sang pelatih Herry Iman Piengadi untuk mengisi skuad.
Leo Rolly Carnando merasa girang bisa masuk skuad Indonesia untuk Thomas Cup 2020.
"Perasaannya pasti senang bisa masuk tim. Apalagi prosesnya tidak mudah dan panjang," ungkap Leo dalam rilis PBSI, dikiutip SportFeat dari Djarumbadminton.com.
"Tegang pasti ada karena ini (Piala) Thomas pertama saya dan Daniel," tambahnya.
Baca Juga: Uber Cup 2020 - Line Up Indonesia Vs Jerman, Momentum 2 Pemain Belasan Tahun Unjuk Gigi
Meski begitu, pria kelahiran Klaten ini berjanji akan memberikan penampilan terbaik demi Indonesia.
"Tetapi kami mau ambil kesempatan bagus ini. Kami mau main maksimal dan menyumbang poin bila diturunkan," tutur Leo.
Leo Rolly Carnando menegaskan bahwa dirinya sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin di Thomas Cup 2020.
Salah satu bentuk persiapannya adalah memupuk mentalitas bertanding.
"Kami mau ingat dan terapkan lagi mental dan pengalaman-pengalaman kami selama main beregu di junior dulu," kata Leo.
"Semoga itu bisa menambah kepercayaan diri kami," pungkas juara dunia junior 2019 tersebut.
Berikut skuad Indonesia untuk Thomas Cup 2020
1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Jonatan Christie
3. Shesar Hiren Rhustavito
4. Chico Aura Dwi Wardoyo
5. Marcus Fernaldi Gideon
6. Kevin Sanjaya Sukamuljo
7. Mohammad Ahsan
8. Hendra Setiawan
9. Fajar Alfian
10. Muhammad Rian Ardianto
12. Daniel Marthin