Find Us On Social Media :

Thomas Cup 2020 - Hendra Setiawan Yakin Indonesia Berjaya, tapi Hasil Laga Taiwan vs Thailand Bisa Jadi Alarm

Tim bulu tangkis beregu putra Indonesia di Thomas Cup 2020

SportFEAT.com - Kapten tim Thomas Indonesia Hendra Setiawan yakin skuad Merah Putih akan berjaya pada Thomas Cup 2020. Namun, hasil laga Taiwan vs Thailand semalam bisa jadi alarm.

Tim bulu tangkis putra Indonesia menjadi unggulan teratas pada gelaran Thomas Cup 2020 kali ini.

Susunan pemain yang memperkuat Indonesia pada Thomas Cup 2020 kali ini juga terbilang lebih kuat.

Dengan bermodalkan hal-hal tersebut, tidak heran jika Indonesia difavoritkan bisa memetik hasil manis di Thomas Cup 2020.

Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Malaysia Ketakutan Indonesia Lakukan Serangan Balik

Apalagil, sejatinya peta kekuatan tim-tim pesaing seperti China, Jepang dan Korea juga merata, tidak ada yang menonjol.

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yakin Indonesia bisa mengakhiri hampir dua 20 tahun paceklik gelar Piala Thomas kali ini.

Ahsan/Hendra merupakan satu-satunya pasangan sekaligus pemain paling senior di tim Thomas Indonesia tahun ini.

Hendra Setiawan didapuk menjadi kapten tim.

Hendra yakin Indonesia memiliki peluang untuk berjaya menjuara Thomas Cup 2020, dengan syarat tampil konsisten dan optimal.

"Semua pemain memiliki kepercayaan diri dan keinginan untuk memenangkan Piala Thomas tahun ini. Tapi kamu harus fokus satu demi satu pertandingan karena pertandingan grup tidak boleh diremehkan," ujar Hendra Setiawan dikutip Sportfeat dari The Star.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Buka-bukaan! Si Pantang Menyerah Akui Tak Punya Hubungan Spesial dengan Valentino Rossi

Indonesia sebenarnya hampir memenangi Thomas Cup pada 2010 dan 2016.

Namun hasil akhirnya berakhir pahit karena Indonesia harus berakhir menjadi runner-up.

Di tahun 2016, Indonesia kalah dari Denmark dengan skor tipis 3-2. Adapun pada 2010, skuad Merah Putih takluk dari China yang masih begitu digdaya kala itu.

Baca Juga: Curahan Hati Mario Suryo Aji usai Jadi Pembalap Kedua Indonesia yang Mentas di Moto3 2021

Sementara itu, di Thomas Cup 2020, perkatana Hendra Setiawan untuk mewaspadai babak penyisihan grup memang benar adanya.

Pasalnya, Indonesia tergabung ke dalam Grup mengerikan di Grup A bersama Taiwan dan Thailand serta Algeria.

Dengan Algeria, Indonesia telah menyapu bersih laga perdana pada Sabtu (9/10/2021) kemarin.

Sedangkan dengan Taiwan dan Thailand, dua laga ini akan menjadi laga yang sangat krusial bagi Indonesia.

Taiwan dan Thailand telah berhadapan pada Sabtu kemarin di mana Thailand membuat kejutan besar dengan menundukkan Taiwan (skor 3-2).

Pertarungan kedua tim begitu ketat, dan kunci kemenangan Thailand sendiri ada pada sosok si Bocah Ajaib, Kunlaviut Vitidsarn.

Kunlavut Vitidsarn sukses membungkam Wang Tzu Wei di partai ketiga ketika Thailand teritnggal 0-2 dan dari situlah menjadi titik balik kemenangan skuad Negeri Gajah Putih.

Baca Juga: Hasil Uber Cup 2020 - Tunggal Putri Berusia 16 Tahun Tumbang, Indonesia Gagal Sapu Bersih Kemenangan

Itu artinya, laga Indonesia melawan Thailand dan Taiwan nanti juga akan sangat penting.

Baik dari setiap partai, setiap jumlah gim, bahkan sampai setiap jumlah poin yang dikumpulkan, akan sangat menentukan status di penyisihan Grup.

Hendra Setiawan sendiri berharap semua pemain Indonesia dalam keadaan siap dan pantang menyerah.

"Yang penting semua pemain siap," kata Hendra.

Di sisi lain Mohammad Ahsan optimistis para pemain unggulan Indonesia yang baru saja menelan kekalahan di Sudirman Cup 2021 kemarin seperti The Minions dan Anthony Ginting, akan kembali lebih kuat.

"Saya percaya mereka akan kembali lebih kuat. Mudah-mudahan kita bisa keluar sebagai juara," kata Ahsan.