Permainan menekan tersebut membuat Fadia/Ribka memimpin 9-6.
Ganda putri nomor dua Indonesia itu berhasil merebut interval pertama dengan skor 11-8.
Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Susunan Pemain Indonesia Vs Thailand, Jojo Ditantang Si Bocah Ajaib
Usai jeda interval, Fadia/Ribka sempat kehilangan fokus, bahkan Marie Batomene/Delphine Delrue berhasil menyamakan kedudukan menjadi 17-17.
Ganda putri Prancis itu mampu memanfaatkan kelengahan Fadia/Ribka dan berbalik unggul 20-17.
Namun, ganda putri muda Indonesia itu mampu memaksa deuce 20-20.
Puncaknya, netting silang Ribka Sugiarto bikin ganda putri Prancis jatuh bangun sebelum akhirnya berhasil merebut gim pertama dengan skor 23-21.
Memasuki gim kedua, kedua pasangan kembali bersaing sengit dengan skor sama kuat 2-2.
Tapi, Fadia/Ribka kembali melakukan beberapa kesalahan yang membuat mereka tertinggal 5-7.
Beruntung, ganda putri Indonesia mampu menemukan permainan terbaiknya dan merebut interval kedua dengan skor 11-9.