Partai kelima merupakan partai penentuan.
Ester Nurumi Tri Wardoyo sejatinya tampil apik di gim pertama melawan Pittayaporn Chaiwan.
Kedudukan setting terus terjadi sebelum akhirnya Ester kalah di gim pertama dengan skor ketat 23-25.
Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Ternoda, Rekor Sapu Bersih China Selama 11 Tahun di Penyisihan Grup Dirusak
Di gim kedua, kendali permainan sepenuhnya ada di tangan lawan.
Ester kalah telak dengan skor 8-21 sekaligus memastikan kekalahan Indonesia dari Thailand.
Sejatinya Indonesia bisa mencuri satu poin lagi di tunggal putri pertama.
Thailand tidak menurunkan Ratchanok Intanon.
Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Ternyata Daniel Marthin Sengaja Memilih Mohammad Ahsan sebagai Tandem Dadakan
Dan Gregoria Mariska Tunjung pun berhadapan dengan Pornpawee Chochuwong yang di atas kertas pernah ia kalahkan.
Namun, di pertandingan partai pertama itu, Gregoria sempat beberapa kali melakukan kesalahan sendiri hingga akhirnya kalah dalam laga tiga gim.