Find Us On Social Media :

Thomas Cup 2020 - Usung Misi Balas Dendam, Malaysia Bisa Pulangkan Indonesia Gara-gara Hal Ini

Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia berselebrasi usai menumbangkan Anthony Sinisuka Ginting di babak perempat final Sudirman Cup 2021.

SportFEAT.COM - Direktur Kepelatihan BAM Wong Choong Hann, bicara peluang Malaysia kalahkan Indonesia di babak perempat final Thomas Cup 2020.

Tim bulu tangkis Malaysia mendapat ujian berat tatkala tampil di babak perempat final Thomas Cup 2020.

Skuad Negeri Jiran akan bertemu dengan unggulan pertama Indonesia di babak delapan besar Thomas Cup 2020.

Pertandingan antara Indonesia melawan Malaysia akan berlangsung Jumat (15/10/2021) di Ceres Arena, Aarhus.

 Baca Juga: Uber Cup 2020 – Ini Penyebab Tunggal Putri Berusia 16 Tahun Gagal Jadi Penyelamat Indonesia

Malaysia sendiri lolos ke babak perempat final dengan status sebagai runner-up Grup D di bawah Jepang.

Di partai terakhir melawan Jepang, Lee Zii Jia dan kolega menyerah dengan skor telak 1-4.

Meski begitu, Malaysia enggan memikirkan hasil minor tersebut dan memilih fokus untuk menghadapi laga selanjutnya melawan Indonesia.