Di sisi lain, pertandingan babak perempat final Denmark Open 2021 menjadi pertemuan keenam antara Jonatan Christie dan Kento Momota.
Jonatan Christie wajib mewaspadai sang raja bulu tangkis dunia, sebab Momota masih unggul atas Jojo di lima pertarungan terakhir.
Kento Momota saat ini masih unggul head to head dengan skor 4-1 atas pemain nomor dua Tanah Air tersebut.
Kekalahan terakhir yang dialami Jonatan terjadi pada BWF World Tour Finals 2019 lalu.
Saat itu, pemain jebolan PB Jaya Raya tersebut menyerah dua gim langsung 14-21, 14-21.
Meski mempunyai rekor buruk selama menghadapi Kento Momota, Jonatan Christie enggan berkecil hati.
Jojo bahkan optimistis bisa menumbangkan tunggal putra nomor satu dunia tersebut karena tengah diselimuti aura positif.