Find Us On Social Media :

Denmark Open 2021 - Nyaris Tembus Final, Praveen/Melati Sesali Kesalahan Sendiri

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat tampil pada babak kedua All England Open 2020, di Arena Birmingham, Inggris, Kamis (12/3/2020).

SportFEAT.com - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus puas menerima hasil terhenti di babak semifinal di Denmark Open 2021, ada penyesalan tersendiri dari mereka.

Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus rela tersisih di babak semifinal Denmark Open 2021 dalam laga dramatis pada Sabtu (23/10) kemarin.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti gugur di fase empat besar setelah berjibaku dalam laga rubber game di lapangan 1 Odense Sports Park, Denmark.

Praveen/Melati bahkan sejatinya nyaris menang dalam laga itu.

Baca Juga: Denmark Open 2021 – Pelatih Bongkar Faktor Penyebab yang Bikin Praveen/Melati Gagal Tembus Partai Final

Namun melawan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai yang merupakan unggulan kedua memang tidaklah mudah.

Praveen/Melati sebenarnya berhasil memenangi gim pertama lebih dulu.

Tetapi di gim kedua, mereka terbawa pola permainan lawan.