Find Us On Social Media :

5 Fakta Menarik MotoGP Emilia Romagna 2021 - Marc Marquez dan Pol Espargaro Gemilang hingga Fabio Quartararo Juara Dunia

Dua pembalap Repsol Honda, Marc Marquez (kiri) bersama Pol Espargaro usai finis pertama dan kedua pada balapan seri ke-16 MotoGP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (24/10/2021).

SportFEAT.COM - Setidaknya ada lima fakta menarik yang tersaji di perlombaan MotoGP Emilia Romagna 2021. Ada Fabio Quartararo dan duo Honda.

Perlombaan MotoGP Emilia Romagna 2021 telah rampung digelar pada Minggu (24/10/2021) di Sirkuit Misano.

Pembalap Repsol Honda Marc Marquez keluar sebagai pemenang dalam perlombaan seri ke-16 musim ini.

Marc Marquez mengalahkan rekan setimnya Pol Espargaro dan Enea Bastianini (Avintia Ducati).

 Baca Juga: MotoGP Emilia Romagna 2021 – Rookie Ganas Ducati Podium Lagi, Meroket dari Posisi 16 hingga Asapi Fabio Quartararo

Di balik drama menegangkan yang terjadi di MotoGP Emilia Romagna 2021, terdapat beberapa fakta menarik.

Redaksi SportFeat merangkum setidaknya ada lima catatan menarik yang terjadi pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Misano tersebut.

1. Kemenangan Ketiga Marc Marquez

Marc Marquez membuktikan diri belum habis dengan menjuarai MotoGP Emilia Romagna 2021.

Sebelumnya, banyak pihak pesimistis The Baby Alien mampu bersaing di MotoGP 2021 setelah mengalami cedera panjang.

Hal tersebut tampak menjadi kenyataan sejak memutuskan comeback pada MotoGP Portugal 2021 lalu.

Marc Marquez selalu menuai hasil minor.

Barulah di MotoGP Jerman 2021, rider asal Cervera tersebut meraih kemenangan perdana.

Marc Marquez kembali tampil trengginas di paruh kedua musim ini.

Tercatat, juara dunia delapan kali tersebut sudah dua kali meraih kemenangan, tepatnya di MotoGP Americas dan terakhir MotoGP Emilia Romagna.

Marc Marquez juga sempat naik podium kedua pada MotoGP Aragon lalu.

Baca Juga: MotoGP Emilia Romagna 2021 – Raih 2 Kemenangan Beruntun Perdana, Ini Kunci Rahasia Marc Marquez Rajai Misano

2. Podium Perdana Pol Espargaro

Selain Marc Marquez, pembalap Repsol Honda lainnya Pol Espargaro juga menuai hasil apik di MotoGP Emilia Romagna 2021.

Adik kandung Aleix Espargaro tersebut sukses naik podium kedua pada perlombaan yang berlangsung di Misano.

Podium di MotoGP Emilia Romagna 2021 tentu menjadi momen paling manis yang dialami Pol sepanjang musim ini.

Sebab runner-up MotoGP Emilia Romagna 2021 merupakan pencapaian terbaiknya sejak memutuskan bergabung dengan Repsol Honda di awal musim.

Sebelum ini, pencapaian terbaik Pol Espargaro adalah di MotoGP Inggris 2021, dimana saat itu ia menempati urutan kelima.

3. Dominasi Pertama Honda Sejak 2017 Ajang MotoGP Emilia Romagna 2021 menjadi perlombaan paling berkesan untuk Repsol Honda di sepanjang MotoGP 2021.

Bagaimana tidak, dua pembalap utamanya Marc Marquez berhasil naik podium.

Marc Marquez tampil sebagai pemenang, disusul Pol Espargaro yang menempati posisi runner-up.

Keberhasilan Repsol Honda di Misano sekaligus menyamai pencapaian mereka empat tahun silam.

Untuk pertama kalinya sejak MotoGP Aragon 2017, ada dua pembalap Honda menguasai podium kemenangan.

Saat itu, Marc Marquez dan Dani Pedrosa menjadi aktor utamanya.

Baca Juga: MotoGP Emilia Romagna 2021 - Unek-unek Fabio Quartararo usai Pastikan Juara Dunia di 'Kandang' Francesco Bagnaia

4. Magis Enea Bastianini

Pembalap Avintia Ducati Enea Bastianini sekali lagi menunjukkan performa menggila di perlombaan MotoGP Emilia Romagna 2021.

Untuk kedua kalinya, rookie Ducati tersebut naik podium ketiga.

Sebelumnya, Bastianini juga pernah meraih hasil serupa di MotoGP San Marino 2021 yang kebetulan juga diraih di Misano.

Uniknya, kedua podium diraih dengan cara yang menakjubkan yakni start dari barisan belakang.

Pada perlombaan MotoGP San Marino 2021, juara dunia Moto2 2020 itu naik podium setelah memulai balapan dari urutan ke-16.

Sementara di MotoGP Emilia Romagna 2021, Bastianini mengamankan podium ketiga saat memulai balapan dari grid ke-12.

5. Fabio Quartararo Juara Dunia

Kegagalan Francesco Bagnaia finis di MotoGP Emilia Romagna 2021 membuat Fabio Quartararo kejatuhan durian runtuh.

Rider andalan Monster Energy Yamaha itu memastikan titel juara dunia MotoGP untuk pertama kalinya musim ini.

Perolehan poin Quartararo dipastikan tidak akan terkejar oleh pesaing terdekatnya karena perlombaan hanya menyisakan dua seri saja.

Saat ini, Quartararo mengoleksi 267 poin atau unggul 65 poin dari Francesco Bagnaia di tempat kedua.

El Diablo akhirnya dipastikan menjadi pembalap asal Prancis pertama yang menjadi juara dunia di kelas premier.