Find Us On Social Media :

Penderitaan 7 Tahun Berakhir, Viktor Axelsen Hancurkan Dominasi Raja Bulu Tangkis Dunia

Bintang bulu tangkis Denmark Viktor Axelsen.

SportFEAT.com – Viktor Axelsen akhirnya berhasil menghancurkan dominasi tujuh tahun Kento Momota usai mengalahkan raja bulu tangkis dunia itu di final Denmark Open 2021.

Denmark Open 2021 menjadi turnamen spesial bagi pemain tunggal putra, Viktor Axelsen.

Axelsen menuai hasil manis usai menjuarai turnamen BWF berlevel Super 1000 itu.

Hasil itu semakin istimewa mengingat tunggal putra ranking dua dunia tersebut tampil di kampung halamannya, Odense, Denmark.

Baca Juga: Perjalanan Fabio Quartararo Rengkuh Juara Dunia MotoGP 2021, Rebut Kursi Valentino Rossi hingga Pesta di Kandang Ducati

Tak cuma itu, Axelsen merebut gelar Denmark Open 2021 usai mengalahkan rival terberatnya di partai final yakni Kento Momota (Jepang).

Bertanding di Odense Sports Park, Minggu (24/10/2021), peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu berhasil menang dengan skor 20-22, 21-18, 21-12, dalam waktu 1 jam 33 menit.

Kemenangan tersebut membuat tujuh tahun penderitaan Axelsen atas raja bulu tangkis dunia resmi berakhir.