Find Us On Social Media :

French Open 2021 - Head to Head Marcus/Kevin Vs Ganda Putra Veteran Korea Selatan

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat tampil pada babak perempat final Fuzhou China Open 2019, di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Jumat (8/11/2019).

Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol sendiri merupakan Juara Dunia 2014.

Di French Open 2021 ini mereka telah mengalahkan ganda putra Indonesia lainnya yang juga unggulan kedua, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Sehingga, Ko/Shin bisa dikatakan bukanlan lawan sembarangan dengan segala kematangan dan pengalaman mereka.

Baca Juga: French Open 2021 - Termasuk Minions, Cuma Ini Unggulan yang Berhasil Melesat ke Final

Kendati lebih senior, bukan berarti Ko/Shin tak bisa dikalahkan.

Dari catatan pertemuan Marcus/Kevin vs Ko/Shin, kedua pasangan pernah tiga kali berjumpa di turnamen BWF.

Dan Marcus/Kevin masih unggul dalam rekor head to head tersebut dengan nila 2-1.

Marcus/Kevin sendiri tidak memasang target di French Open 2021, mereka hanya berharap bisa menampilakn permainan terbaik.

Baca Juga: French Open 2021 – Coach Naga Api Beberkan Rahasia Marcus/Kevin Taklukkan Fajar/Rian dalam Derbi Merah Putih

Modal motivasi itu bisa membuat mereka lepas dari tekanan dan berpeluang tampil nothing to lose meski mereka adalah unggulan pertama.

Berikut catatan head to head Marcus/Kevin vs Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol.

Malaysia Masters 2016 - Marcus/Kevin vs Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol: 21-18, 21-17

New Zealand Open 2016 - Marcus/Kevin vs Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol: 16-21, 12-21

Singapore Open 2016 - Marcus/Kevin vs Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol: 21-19, 16-21, 21-14