Find Us On Social Media :

Hasil Lengkap French Open 2021 - Marcus/Kevin Runner-up, Jepang Juara Umum Lagi

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo seusai memenangi laga atas Di Zi Jian/Wang Chang (China) pada babak pertama French Open 2019, di Paris Coubertin Stadium, Rabu (23/10/2019).

SportFEAT.com - Hasil lengkap French Open 2021, Marcus/Kevin meraih gelar runner-up, para wakil Jepang panen juara.

French Open 2021 akhirnya telah tuntas digelar pada Minggu (31/10/2021) malam WIB.

Turnamen BWF World Tour Super 750 itu telah menyajikan lima partai final yang menarik dan layak ditonton.

Satu-satunya wakil Indonesia di laga puncak, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus puas mengakhiri petualangan mereka di Stade Pierre de Coubertin dengan titel runner-up.

Baca Juga: Hasil French Open 2021 - Marcus/Kevin Raih Gelar Runner-up, Jalani Laga Alot Kontra Ganda Putra Senior Korea Selatan

Marcus/Kevin yang merupakan unggulan pertama, takluk dari pasangan veteran asal Korea Selatan Ko Sung-hyun/Shin Baek cheol.

The Minions kalah melalui laga sengit dan alot selama 39 menit yang terjadi dalam permainan dua gim.

Mereka kalah dengan skor 17-21, 20-22.

Kekalahan Marcus/Kevin tidak bisa dipandang buruk, sebab hasil ini telah menjadi hasil terbaik mereka sejak tumbang di perempat final Olimpiade Tokyo 2020 lalu.

Penampilan ganda putra nomor satu dunia itu pun sangat brilian di laga final.

Di sisi lain Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol sendiri memang bukan lawan sembarangan. Meski di atas kertas mereka kini adalah ganda putra peringkat 27 dunia, faktanya Ko/Shin adalah mantan ganda putra top Korea Selatan di era 2013-2015.

Mereka juga merupakan Juara Dunia 2014.

Baca Juga: Tumbang dari The Minions, Fajar/Rian Kantongi Modal Berharga untuk Balaskan Kegagalan di Hylo Open 2021

Sementara itu di nomor-nomor lain, Jepang masih mendominasi.

Skuad Negeri Matahari Terbit lagi-lagi jadi juara umum lewat kemenangan Akane Yamaguchi, Yuta Watanabe/Arisa Higashino serta Kanta Tsuneyama.

Pencapaian ini membuat mereka dominan setelah di Denmark Open 2021 pekan sebelumnya, Jepang juga juara umum dengan meraih 3 gelar juara.

Berikut hasil lengkap final French Open 2021.

WD - Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan) vs Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan) : 21-17, 21-12

MS - Kanta Tsuneyama (Jepang) vs Chou Tien Chen (Taiwan) : 15-21, 21-8, 21-17

WS - Akane Yamaguchi (Jepang) vs Sayaka Takahashi (Jepang) : 21-18, 21-12

MDMarcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol (Korea Selatan) : 17-21, 20-22

XD - Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark) : 21-8, 21-17