Find Us On Social Media :

Hylo Open 2021 – Batal Pulang Kampung, Ini Alasan Pewaris Lee Chong Wei Tetap Tampil di Jerman

Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, pada semifinal All England Open 2021 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (20/3/2021).

SportFEAT.com – Direktur Kepelatihan BAM, Wong Choong Hann memiliki alasan khusus batal memulangkan Lee Zii Jia dan tetap tampil di Hylo Open 2021.

Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia sempat diisukan pulang kampung usai penampilan ambyarnya di French Open 2021, pekan lalu.

Dalam turnamen berlevel Super 750 itu, Zii Jia gugur di babak pertama melawan Loh Kean Yew (Singapura).

Kekalahan tersebut diduga akibat tunggal putra nomor satu Malaysia itu mengalami kelelahan setelah tampil di Sudirman Cup 2021, Thomas Cup 2020, dan Denmark Open 2021.

Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2021 - 5 Wakil Indonesia Mentas Hari Ini, Pembuktian Hafiz/Gloria!

Oleh sebab itu, pewaris Lee Chong Wei tersebut diprediksi akan mundur dari turnamen Hylo Open 2021.

Akan tetapi, Direktur Kepelatihan BAM (Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia) yakni Wong Choong Hann menepis isu mundurnya Lee Zii Jia dalam turnamen yang akan digelar di Saarbrucken, Jerman itu.

Choong Hann menegaskan bahwa pemain berusia 23 tahun itu tak akan pulang kampung dan akan bermain di turnamen yang mulai bergulir tanggal 2 -7 November tersebut.