SportFEAT.com - Ganda putri Indonesia, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah sejauh ini jadi satu-satunya wakil yang memetik kemenangan tercepat di babak pertama Hylo Open 2021.
Hylo Open 2021 telah digelar sejak Selasa (2/11/2021) kemarin.
Di babak pertama Hylo Open 2021, salah satu wakil Indonesia yang bertanding ialah ganda putri Indonesia Nita Violina Marwah/Putri Syaikah.
Pasangan muda Indonesia itu menjadi wakil kedua di nomor ganda putri pada Hylo Open 2021 seleah Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.
Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2021 - 5 Ganda Putra Indonesia Unjuk Gigi, 10 Wakil Merah Putih Main Hari Ini
Nita/Putri yang masih sama-sama berusia 20 tahun itu terus menunjukkan progres meningkat di setiap partisipasi turnamen BWF.
Nita/Putri yang tergolong baru memasuki jenjang level senior ini sudah menampilkan permainan ciamik sejak Denmark Open 2021 dan French Open 2021 sebelumnya.
Mereka memang terhenti di babak kedua dan pertama, tetapi di dua laga itu mereka kalah terhormat dan mampu membuat unggulan ganda putri Korea Selatan Lee So-hee/Shin Seung-chan kewalahan dengan permainan rubber game.
Kini di Hylo Open 2021, Nita/Putri masih konsisten.
Mereka berhasil melalui babak pertama dengan cukup mudah.
Tidak membuang banyak peluang, Nita/Putri langsung menaklukkan wakil Luksemburg dengan skor cukup telak.
Mereka menang atas Kim Schmidt/Zoe Sinico dengan skor 21-6, 21-5.
Bahkan kemenangan itu Nita/Putri raih lewat permainan yang cuma berlangsung selama 18 menit.
Durasi 18 menit tersebut membuat Nita/Putri resmi jadi satu-satunya wakil yang memetik kemenangan tercepat dalam rangkaian babak pertama Hylo Open 2021 di hari pertama.
Sejauh ini Nita/Putri juga satu-satunya wakil yang menaklukkan lawannya tak sampai 20 menit.
Adapun beberapa wakil lainnya yang menang di bawah 30 menit adalah Ratchanok Intanon asal Thailand. Ratu bulu tangkis Negeri Gajah Putih itu juga menang cepat, namun masih tak cukup cepat dri Nita/Putri.
Ratchanok Intanon mengalahkan lawannnya dari Swiss, Jenjira Stadelmann dalam 22 menit.