SportFEAT.com – Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pantang kehabisan bensin meski minim persiapan di Hylo Open 2021.
Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mendapat hasil manis di babak pertama Hylo Open 2021.
Marcus/Kevin sukses melangkah ke babak kedua usai menumbangkan Hiroki Okamura/Masayuki Onodera (Jepang).
Bermain di Saarlandhalle,Saarbrucken, Jerman, pada Rabu (3/11/2021), ganda putra nomor satu dunia itu menang dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-19.
Meski berhasil meraih kemenangan, pasangan berjuluk The Minions tersebut mengaku tak memiliki persiapan yang cukup di Hylo Open 2021.
Pasalnya, mereka belum menjalani latihan akibat turnamen beruntun yang mereka ikuti di Eropa.
Sebelum mentas di Hylo Open 2021, Marcus/Kevin baru saja tampil di French Open 2021 bahkan tembus sampai partai final.
Namun sayang, saat itu Marcus/Kevin tumbang di partai final dari pasangan Korea Selatan yakni Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol.
"Hari ini masih banyak adaptasi dengan lapangan, setelah dari French Open 2021 kita juga belum latihan sama sekali," kata Kevin Sanjaya Sukamuljo dilansir SportFEAT.com dalam akun Twitter Badminton Indonesia.
“Kita langsung main di pertandingan ini (babak pertama Hylo Open 2021), jadi pertandingan itu sekaligus untuk adaptasi," tambah Kevin.
Baca Juga: Hylo Open 2021 - 4 dari 14 Wakil Indonesia Hari Ini Tantang Para Unggulan, Saatnya Buktikan Diri
Walaupun minim persiapan, Marcus/Kevin mencoba menikmati pertandingan sehingga mampu meraih kemenangan atas Hiroki/Masayuki.
"Yang pasti kita nikmati saja setiap pertandingannya, tidak perlu terlalu menjadi beban," ujar Marcus Fernaldi Gideon.
"Kita lakukan satu-satu, pertandingan demi pertandingan, tidak usah berpikir terlalu panjang," lanjut Marcus.
Baca Juga: Hylo Open 2021 - Menang Kalah Urusan Terakhir, Leo/Daniel Ingin Tampil Fight!
Lebih lanjut, ganda putra nomor satu dunia itu tak ingin menaruh harapan yang tinggi di Hylo Open 2021.
Setelah gagal merebut gelar di French Open 2021 lalu, Marcus/Kevin justru menjadikan Hylo Open 2021 ini sebagai latihan.
"Paling kita nikmati saja, kita tidak ingin terlalu muluk-muluk," tutur Kevin.
"Enjoy di setiap pertandingan, dan anggap saja sambil latihan juga," sambung pemain berusia 26 tahun itu.
Di sisi lain, setelah beberapa turnamen beruntun yang telah dilalui, Marcus/Kevin tak ingin kehabisan bensin di Hylo Open 2021.
The Minions pun ingin menjaga energi dan stamina mereka mengingat masih banyak turnamen lain yang siap mereka ikuti lagi.
“Pasti dijaga (stamina), jangan sampai kalau udah juara terus malah habis,” ungkap Marcus Gideon.
“Masih banyak turnamen yang menanti, jadi tetap dibutuhkan stamina yang prima,” pungkas Marcus.
Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2021 - 14 Wakil Indonesia Main, Ujian Sebenarnya Dimulai
Adapun perjuangan Marcus/Kevin di Hylo Open 2021 bakal berlanjut di babak kedua yang digelar hari ini, Kamis (4/11/2021).
The Minions yang menjadi unggulan pertama bakal berhadapan dengan wakil Belanda, Ruben Jille/Ties Van Der Lecq.