SportFEAT.COM - Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, menjelma menjadi andalan baru sektor ganda putri Indonesia usai tampil apik di Hylo Open 2021.
Turnamen Hylo Open 2021 memang telah rampung digelar pada Minggu (7/11/2021) lalu.
Thailand keluar sebagai juara umum setelah berhasil menggondol dua gelar dari nomor tunggal putri dan ganda campuran.
Sementara itu, Indonesia meraih satu gelar juara plus dua runner-up.
Baca Juga: Tutup Tur Eropa dengan Hasil Manis, Wakil Indonesia Siap Tempur Lagi di Indonesia Masters 2021
Meski hanya membawa pulang satu titel juara, wakil Indonesia secara keseluruhan tampil cukup memuaskan.
Salah satunya dari sektor ganda putri.
Pasangan muda Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto mencuri perhatian pecinta bulu tangkis Tanah Air.
Bagaimana tidak, meski tak diunggulkan di Hylo Open 2021, Fadia/Ribka mampu mempencundangi banyak pemain unggulan.
Di babak pertama misal, mereka sukses menyudahi perlawanan Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria).
Tak tanggung-tanggung, Fadia/Ribka mengalahkan juara bertahan turnamen yang dulu bernama Saarlorlux Open tersebut dua gim langsung.
Fadia/Ribka menggulingkan Stoeva bersaudara dengan skor 21-9, 21-16 hanya dalam 27 menit saja!
Perjalanan ciamik Fadia/Ribka berlanjut di babak kedua.
Korban keganasan pasangan muda Indonesia ini adalah wakil Denmark Natasja P. Anthonisen/Clara Graversen.
Fadia/Ribka kembali menang dua gim langsung 21-5, 21-11 hanya dalam waktu 22 menit.
Kemenangan tersebut membuat Fadia/Ribka mengamankan satu tiket perempat final untuk menantang Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanchai.
Menghadapi wakil Thailand unggulan kelima, Fadia/Ribka kembali membuat kejutan.
Sempat kalah di gim pertama, Fadia/Ribka bangkit di dua gim selanjutnya.
Mereka akhirnya menutup pertandingan dengan kemenangan 15-21, 24-22 dan 21-16 untuk memastikan lolos ke semifinal.
Namun sayangnya mereka harus menderita kekalahan dari pasangan Jepang Rin Iwanaga/Kie Nakanishi.
Di babak empat besar Hylo Open 2021, Fadia/Ribka menyerah 17-21, 16-21 dari Rin/Kie.
Meski gagal melaju ke babak final Hylo Open 2021, pencapaian Fadia/Ribka di turnamen tersebut berdampak signifikan dalam ranking dunia BWF mereka.
Untuk pertama kali sepanjang kariernya, Fadia/Ribka berhasil menembus 30 besar dunia tepatnya ranking ke-26.
Baca Juga: Hylo Open 2021 Akhiri Tur Eropa, 3 Turnamen Akbar di Bali Siap Menyapa
Fadia/Ribka berhasil melesat tujuh setrip tangga dari posisi mereka pekan lalu.
Performa apik yang ditunjukkan Fadia/Ribka di dua turnamen terakhir tentu menjadi harapan tersediri pecinta bulu tangkis Indonesia di masa depan khususnya di sektor ganda putri.
Dewasa ini, Indonesia praktis hanya mengandalkan duet Greysia Polii/Apriyani Rahayu untuk merebut titel kelas dunia.
Akan tetapi, Indonesia pantang mengandalkan pasangan ranking enam dunia tersebut lagi di masa depan.
Apalagi, Greysia Polii terang-terangan berencana ingin segera pensiun dalam waktu dekat ini.
Selain Fadia/Ribka, sektor ganda putri Indonesia juga masih mempunyai satu pasangan lain yang bisa berbuat banyak di masa depan.
Mereka adalah Nita Violina Marwah/Putri Syaikah di turnamen Hylo Open 2021 kemairn berhasil menembus babak perempat final.