SportFEAT.com - Target besar ganda putra nomor satu Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik berpotensi buyar jika berhadapan dengan Marcus/Kevin di rangkaian turnamen di Bali.
Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik telah mendarat di Bali untuk persiapan menuju Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021.
Aaron Chia/Soh Wooi Yik menghadapi Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021 dengan target cukup besar.
Aaron Chia/Soh Wooi Yik menatap Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021 dengan harapan penuh bisa lolos ke babak perempat final.
Baca Juga: Tak Punya Senjata Rahasia, Ganda Putra Terbaik Malaysia Disarankan Contek Marcus/Kevin
Bahkan mereka sangat ingin bisa menembus lebih dari babak delapan besar alias ingin jadi juara.
Namun target Chia/Soh itu masih bisa buyar andaikan mereka berhadapan dengan ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Target juara tak lepas dari keinginan mereka untuk memecah kebuntuan yang telah mengaka pasa pasangan peringkat delapan dunia itu.
Sampai saat ini, Chia/Soh yang merupakan peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu belum pernah sekalipun mencicipi gelar juara.
Baik di turnamen level atas maupun turnamen menengah dari BWF.
Baca Juga: Modal Berharga ke Indonesia Masters 2021, Begini Rapor Indonesia di Tur Eropa
Selain ingin mencari gelar perdana, mereka juga sangat ingin lolos ke BWF World Tour Finals 2021.
Syarat lolos ke BWF World Tour Finals 2021 adalah bisa masuk ke peringkat BWF World Tour di delapan besar.
Sedangkan saat ini mereka masih ada di peringkat ke-14 World Tour.
Adapun turnamen tersisa untuk memperbaiki peringkat itu hanya tinggal di Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021.
"Masih banyak yang harus dimainkan dan jelas kami membutuhkan dua hasil yang sangat bagus untuk menembus delapan besar dan lolos (ke BWF WT Finals)," kata Aaron Chia dikutip Sportfeat The Star.
"Kami perlu mencapai setidaknya dua perempat final, tetapi kalau bisa kami harus melakukan yang lebih baik dari itu," kata Chia yang sudah berpasangan dengan Soh Wooi Yik sejak 4 tahun lalu itu.
Apabila berhasil melaju ke babak perempat final Indonesia Open 2021, Aaron Chia/Soh Wooi Yik berpeluang ketemu Marcus/Kevin.
Sedangkan di Indonesia Masters 2021, mereka berpeluang ketemu di laga puncak jika sama-sama mulus melaju.
Melihat rekor pertemuan kedua pasangan, Chia/Soh memang sudah dua kali mengalahkan The Minions tahun ini.
Akan tetapi, di pertemuan terakhir yang terjadi di Thomas Cup 2020, Chia/Soh tumbang dari Marcus/Kevin dalam rubber gaim.
Menilik performa Marcus/Kevin yang juga kini sedang menanjak, apalagi baru saja juara Hylo Open 2021, Chia/Soh menjadi lebih waspada.
Demi menghadapi kemungkinan itu, Chia/Soh terus berusaha memupuk motivasi mereka demi menghindari tekanan dari lawan dan mewujudkan target mereka.
"Kami akan terus termotivasi, kami terus mendorong diri kami sendiri untuk gelar pertama kami," kata Chia.
"Kami hampir saja lolos ke final French Open 2021, dan kami ingin terus berusaha," kata dia.