Munculnya dua nama di atas ternyata menarik perhatian eks pemain Liverpool Steve McManaman.
Mantan pemain timnas Inggris itu justru tak yakin Brendan Rodgers dan Zinedine Zidane bakal mengisi kursi pelatih Setan Merah.
McManaman mempunyai alasan tersendiri dua nama tersebut sangat mustahil akan menangani Manchester United di masa depan.
Khusus Brendan Rodgers, meski kualitasnya tak diragukan lagi, fakta dimana juru taktik Skotlandia pernah melatih Liverpool membuat kans merapat ke Old Trafford menipis.
Baca Juga: 2 Alasan yang Bikin Elkan Baggott Mantap Jadi WNI dan Perkuat Timnas Indonesia
"Saya tidak bisa membayangkan Brendan akan bekerja di sana," kata McManaman, dikutip SportFeat dari Siam Sports.
"Benar, saya pikir penampilannya adalah jaminan bahwa dia luar biasa.
"Tapi saya pikir hubungannya dengan Liverpool akan menjadi faktor yang tidak bisa diterima semua orang (khususnya fan Man United," timpal dia.
Berbeda kasus dengan Brendan Rodgers, Steve McManaman mempunyai penilaian tersendiri soal peluang Zidane.
Eks gelandang Real Madrid itu menyebut faktor bahasa menjadi penghambat Zidane merapat ke Man United.