Mereka adalah Tommy Sugiarto, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Anthony Sinisuka Ginting.
Tommy Sugiarto menyerah di tangan raja bulu tangkis dunia Kento Momota dengan skor 12-21, 16-21.
Kemudian Chico Aura Dwi Wardoyo yang tumbang dari unggulan kedelapan Ng Ka Long Angus.
Chico juga menyerah dengan dua gim langsung, 16-21, 19-21.
Sama dengan dua rekannya, Anthony Sinisuka Ginting dipaksa mengakui keunggulan lawannya lewat rubber games.
Anthony Ginting yang didapuk sebagai unggulan kelima kalah dari Kunlavut Vitidsarn, 21-19, 14-21, 13-21.
Sedangkan Shesar Hiren Rhustavito sebenarnya berhasil melangkah ke babak kedua.
Sayangnya perjuangan pemain kelahiran Sukoharjo ini harus terhenti.
Kunlavut Vitidsarn kembali jadi momok untuk pemain tunggal putra Indonesia.
Sosok berjulukan Si Bocah Ajaib Thailand itu sukses menumbangkan Shesar lewat straigt games, 14-21, 9-21.