Find Us On Social Media :

Hasil Indonesia Masters 2021 - Kento Momota Akhiri Dahaga, Rebut Gelar Juara Perdana Tahun Ini

Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, pada babak pertama Indonesia Masters 2021 di Westin International Convention Centre, Bali, Selasa (16/11/2021)

SportFEAT.com - Tunggal putra Jepang, Kento Momota akhirnya berhasil mengakhiri paceklik gelar setelah menjuarai Indonesia Masters 2021.

Raja Bulu Tangkis Dunia, Kento Momota akhirnya kembali.

Kento Momota berhasil menjadi juara di Indonesia Masters 2021 usai mengalahkan Anders Antonsen dari Denmark pada final, Minggu (21/11/2021).

Bermain di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Bali, Kento Momota membuat unggulan ketiga bertekuk lutut dan menang dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-11 dalam tempo 49 menit.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Marcus/Kevin 'Dicurangi' Hawk-Eye, BWF Minta Maaf

Kemenangan ini sangat berarti bagi Kento Momota.

Tunggal putra nomor satu dunia asal Jepang itu sudah cukup lama berpuasa gelar.

Gelar juara di Indonesia Masters 2021 kali ini menjadi gelar perdananya di kancah internasional dalam rentang hampir dua tahun terakhir.

Gelar ini juga menjadi pengobat luka bagi sang raja bulu tangkis dunia itu.

Sebab sejak terlibat kecelakaan maut di Malaysia pada awal Januari 2020 lalu, Momota belum menjuarai turnamen internasional apapun.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Marcus/Kevin Kalah, Indonesia Nirgelar di Rumah Sendiri

Termasuk gagal di Olimpiade Tokyo 2020 lalu tanpa membawa satupun medali di kandang sendiri.

Selain mengakhiri peceklik gelar, kemenangan Momota atas Antonsen hari ini juga membuat rekor pertemuannya semakin lebar.

Pemain kidal 26 tahun itu kini semakin unggul dalam rekor head to head menjadi 6-1.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Dongeng Ganda Putri Korsel Berakhir di Tangan Pasangan Ranking Sembilan Dunia

Tak cuma itu, Momota juga sukses membalaskan satu-satunya kekalahan dari Antonsen di turnamen yang sama dan di babak yang sama.

Sebelumnya, Momota pernah kalah mengejutkan dari Antonsen di final Indonesia Masters 2019 dengan skor 16-21, 21-14, 16-21.