Find Us On Social Media :

Susunan Full Pembalap MotoGP 2022 - Bakal Ada 2 Fabio di Musim Depan, Tim Valentino Rossi Masih Digantung

Aleix Espargaro (paling kanan), Fabio Quartararo (tengah) dan Alex Rins (paling kiri) di podium MotoGP Inggris 2021

Darryn Binder naik ke kelas MotoGP dengan cukup unik, karena ia terhitung lompat kelas.

Darryn Binder sebelumnya pembalap Moto3 dan akan langsung mentas di kelas utama tanpa mencicipi kelas Moto2.

Jejak Darryn Binder ini menyamai Jack Miller yang juga lompat kelas pada 2015 silam.

Baca Juga: MotoGP 2022 - Bocor! Ternyata Hal Ini yang Bikin Fabio Quartararo Tunda Perpanjangan Kontrak dengan Yamaha

Kehadiran Darryn Binder juga menambah daftar pembalap adik-kakak yang bersaing di MotoGP 2022. Dia adalah adik dari Brad Binder.

Sebelumnya sudah ada Marc Marquez-Alex Marquez, Aleix Espargaro-Pol Espargaro, Valentino Rossi-Luca Marini.

Adapun terkait jumlah tim, bakal ada total 12 tim. Enam tim pabrikan dan enam tim satelit. Aprilia dan Suzuki Ecstar adalah tim yang tak memiliki tim satelit.

Sedangkan VR46 yang notabene tim Valentino Rossi bakal bernaung di bawah Ducati.

Namun, kejelasan sponsor utama VR46 sampai saat ini masih belum menemui jalan terang.

Kabar tentang Aramco yang akan menyokong VR46 masih belum jelas sehingga penamaan tim mereka secara resmi pun belum dipastikan.