Find Us On Social Media :

Hasil Indonesia Open 2021 – Shesar Hiren Rhustavito Menang Susah Payah, Ganda Campuran Unggulan Keempat Tersingkir

Tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, saat menghadapi Sai Praneeth (India) di babak 32 besar Indonesia Masters 2021 yang digelar di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, Rabu (17/11/2021).

Hasil gemilang yang diraih Shesar Hiren Rhustavito itu sekaligus membuatnya melangkah ke babak kedua Indonesia Open 2021.

Beralih ke nomor ganda campuran, hasil mengejutkan diraih pasangan Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith.

Marcus/Lauren yang merupakan unggulan keempat harus tersingkir di babak pertama.

 Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Belum Juga Tanding, 3 Ganda Putri Tanah Air Sudah Lolos ke Babak 16 Besar

Ganda campuran ranking delapan dunia itu  tumbang dua gim langsung dari Ko Sung-hyun/Eom Hye Wong (Korea Selatan).

Sementara itu, hasil apik diraih oleh ganda putri andalan Malaysia, Pearly Tan/Muralitharan Thinaah.

Tan/Thinaah berhasil tembus ke babak kedua usai menyingkirkan Clara Azurmendi/Beatriz Corrales (Spanyol).

Pasangan unggulan kedelapan itu berhasil menang straight games dengan skor 22-20, 21-19.