Find Us On Social Media :

Hasil Indonesia Open 2021 - Ana/Tiwi Kandaskan Unggulan, Bekuk Ganda Putri Malaysia dalam 81 Menit

Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, saat tampil pada babak pertama Indonesia Open 2021 di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Selasa (23/11/2021).

SportFEAT.com - Ganda putri muda Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kalahkan unggulan asal Malaysia di babak kedua Indonesia Open 2021.

Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi berhasil mengalahkan unggulan delapan asal Malaysia di babak kedua Indonesia Open 2021, Kamis (25/11/2021).

Bermain di lapangan 1 Bali International Convention Center, Nusa Dua, Ana/Tiwi sukses memulangkan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dalam permainan tiga gim heroik nan epik.

Ana/Tiwi yang berperingkat 201 dunia dan baru mentas dari level junior itu sukses menekuk unggulan Malaysia dalam pertarungan alot 81 menit.

 Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Greysia/Apriyani ke 8 Besar usai Menangi Laga Derbi Kontra Fitriani/Yulia

Kalah di gim pertama ternyata tak membuat mental Ana/Tiwi ciut.

Bahkan dalam keadaan tertinggal jauh di gim kedua, 2-6, Ana/Tiwi berhasil melakukan epic comeback.

Mereka terus menempel ketat perolehan skor pasangan Malaysia hingga unggul 16-13 di gim kedua.

Beberapa kesalahan sendiri sempat dilakukan Ana/Tiwi hingga terkejar dan berbalik tertinggal.

Ana/Tiwi juga sempat mengalami momen krusial ketika mereka kembali tertinggal 19-20 alias match point untuk lawan.

Namun, di poin kritis ini, Ana/Tiwi yang masih sama-sama berusia 20 tahun itu menunjukkan ketenangan yang matang.

 Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Open 2021 - 3 Laga Perang Saudara Pastikan Tiket Perempat Final

Mereka sukses menyamakan kedudukan dan berbalik unggul 22-20 sekaligus memaksakan terjadinya rubber game.

Di gim ketiga, Ana/Tiwi terus bersaing ketat dengan pasangan Malaysia hingga kedudukan 9-11.

Tertinggal 10-12 juga tidak membuat mereka menyerah.

Ana/Tiwi terus menyerang dan tanpa kenal lelah memborbadir pertahanan lawan hingga berbalik unggul sekaligus meraih match point 20-17.

Di poin ini, pasangan Malaysia sempat meminta perawatan medis.

Namun hal itu tidak mengganggu fokus Ana/Tiwi.

Flick serve menjadi penutup manis dari Ana/Tiwi dan memastikan tiket perempat final.

Ana/Tiwi menang dengan skor akhir 14-21, 22-20, 21-17 dalam 81 menit.

Hasil ini merupakan hasil terbaik Ana/Tiwi dalam partisipasi pertama mereka di ajang BWF World Tour, apalagi sekelas BWF World Tour Super 1000 di Indonesia Open 2021.

Di sisi lain, mereka juga sukses membalaskan kekalahan dari Tan/Muralitharan dalam pertemuan sebelumnya di Indonesia International Challenge 2019.

Sementara itu, di babak perempat final Indonesia Open 2021, Jumat (26/11) besok, Ana/Tiwi akan berjumpa dengan pemenang antara unggulan 4 Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) atau Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).

Baca Juga: Jadwal Indonesia Open 2021 - 3 Derbi Merah Putih Tersaji, 14 Wakil Mentas Hari Ini!