Find Us On Social Media :

Bukan karena Mitos, Begini Alasan Fabio Quartararo Ogah Pakai Nomor 1 usai Jadi Juara Dunia

Fabio Quartararo berhasil jadi juara dunia MotoGP 2021.

SportFEAT.com - Fabio Quartararo tak mau pakai nomor balap satu  sebagai Juara Dunia MotoGP. Bukan karena mitos, tapi ia punya alasan lain sendiri.

Fabio Quartararo telah menjadi juara dunia MotoGP 2021.

Sejak berhasil jadi juara dunia MotoGP musim ini, pertanyaan yang ditujukan padanya tak jauh dari seputar nomor motornya.

Seperti diketahui, siapa saja yang telah menjadi juara dunia, berhak mengganti nomor motornya menjadi nomor 1 pada musim selanjutnya.

Namun, di ranah MotoGP, ada mitos tersendiri terkait pemakaian nomor 1.

Baca Juga: Reaksi Valentino Rossi Dengar Pengakuan Jorge Lorenzo Soal Marc Marquez yang Tak Sudi The Doctor Juara Dunia 10 Kali

Mitos yang beredar adalah sang juara dunia bakal gagal mempertahankan gelar di musim berikutnya jika mengganti nomor motornya menjadi nomor 1.

Mitos itu tidak lepas dari apa yang dialami mendiang Nicky Hayden, kemudian Casey Stoner dan Jorge Lorenzo.

Hanya tiga pembalap era MotoGP modern ini yang berani mengganti nomor 1 usai jadi juara dunia. Namun, secara kebetulan, tiga pembalap ini juga yang gagal mempertahankan gelar juara pada musim berikutnya.