Find Us On Social Media :

Waduh! Ayah Jorge Lorenzo Semprot Valentino Rossi Gara-gara Hal Ini

Aksi Valentino Rossi mengasapi Jorge Lorenzo di MotoGP Jerman 2009

Menurut Chico, seorang pembalap terbaik tidak akan keberatan jika memiliki rekan setim yang kuat.

Ia kemudian mencontohkan satu sosok yang memiliki kepribadian tersebut adalah Marc Marquez.

"Seorang rider yang memiliki kepercayaan diri tidak peduli siapa yang berada di sisi lain kotak," kata Chico dalam YouTube Motogepeando, dikutip SportFeat dari Motorcyclesports.net.

"Salah satu karakteristik juara hebat adalah kepercayaan diri, [Marc] Marquez tidak memiliki masalah ketika Jorge Lorenzo pergi ke Honda."

Baca Juga: Valentino Rossi Sindir Gaya Balap Marc Marquez yang Kelewat Bar-bar hingga Berujung Petaka

Chico Lorenzo bahkan menyebut aksi yang dilakukan Valentino Rossi kepada anaknya menunjukkan suatu tanda kelemahan.

"Satu-satunya yang menyebabkan masalah adalah Rossi ketika Lorenzo pergi ke Yamaha yang mencoba mengganggunya dengan segala cara," kenang Chico soal Rossi.

"Saya pikir itu adalah tanda kelemahan.

"Itu selalu baik untuk memiliki seseorang yang baik di sisi lain box karena jika Anda baik dan Anda mendapatkan hasil yang baik….," tukas Chico.