Find Us On Social Media :

Piala AFF 2020 - Satu Pemain Andalan Timnas Malaysia Positif Covid-19, Keuntungan bagi Indonesia?

Pemain timnas Malaysia, Akhyar Rashid (19).

Kabar Akhyar Rashid yang positif Covid-19 juga telah diumumkan secara resmi oleh sang pelatih Tan Cheng Hoe.

"Tentu saja Akhyar bermain bagus melawan Kamboja, tetapi hasil tes Covid-19 pagi ini, dia positif (Covid-19)," kata Tan, dikutip SportFeat dari Harian Metro.

"Dan tidak bisa bermain bersama kami dan dia perlu diistirahatkan sebelum bergabung dengan tim lagi," timpalnya.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Shin Tae-yong Bongkar Sosok yang Jadi Kapten Timnas Indonesia

Dengan fakta ini, timnas Malaysia semakin terpukul lantaran mereka tinggal menyisakan 20 pemain di bench untuk pertandingan selanjutnya.

Timnas Malaysia sendiri diketahui membawa serta 24 pemain di Piala AFF 2021.

Sebelumnya tiga pemain sudah lebih dulu menepi.

Mereka adalah Khairulazhan Khalid dan Faisal Halim yang juga terpapar Covid-19 serta Junior Eldstal yang mengalami cedera di bagian perut.

Kondisi yang dialami Malaysia ini tentu menjadi kabar buruk lantaran di laga selanjutnya mereka akan menghadapi juara bertahan Vietnam.