Find Us On Social Media :

Jadi Mangsa Teman Sendiri di MotoGP 2022, Begini Calon Rookie KTM Jawab Tantangan

Dua pembalap anyar KTM Tech3 di MotoGP 2022, Remy Gardner dan Raul Fernandez.

SportFEAT.com - Calon rookie KTM di MotoGP 2022, Remy Gardner menjawab tantangan usai jadi mangsa utama rekan setimnya Raul Fernandez.

Pembalap KTM Tech3 Remy Gardner akan segera debut di MotoGP 2022.

Remy Gardner yang baru saja sukses meraih titel juara dunia Moto2 2021 itu akan mentas di kelas utama bersama pesaing sengitnya di kelas Moto2, Raul Fernandez.

Remy Gardner dan Raul Fernandez akan kembali menjadi rekan satu tim di KTM Tech3.

Tetapi di MotoGP 2022, Raul Fernandez telah menabuh 'genderang perang'.

Baca Juga: Mulyo Handoyo dan Pelatih Ganda Putra Jepang Ini Dikabarkan Balik Kucing ke India

Dalam sebuah wawancara beberapa waktu lalu, Raul Fernandez menyatakan bahwa Remy Gardner adalah mangsa utamanya di tahun depan untuk ia taklukkan.

Apalagi kedua pembalap tersebut akan sama-sama bersaing membuktikan diri jadi rookie terbaik di musim depan.

Tantangan Fernandez itu lantas kini dijawab Remy Gardner.

Pembalap asal Australia sekaligus putra mantan legenda Wayne Gardner itu percaya diri bahwa kariernya akan kembali sukses ketika menapaki MotoGP.

Baca Juga: 2 Lifter Muda Berjaya, Lengkap Sudah Titel Indonesia di Kejuaraan Dunia 2021

"Saya dari trek tanah jadi saya sudah terbiasa balapan, terjatuh meluncur, dan naik motor dengan memaksimalkan bagian belakang," ucap Remy Gardner dikutip Sportfeat dari Paddock GP.

"Casey Stoner, ayah saya adalah orang-orang yang berasal dari trek tanah di Australia. Jadi ini sangat membantu saya, terutama dalam menaklukkan motor besar seperti MotoGP," ucapnya.

Biasanya pembalap rookie alias debutan akan kewalahan ketika naik kelas ke MotoGP.

Baca Juga: Warisan Berharga Valentino Rossi, Luca Marini Dapat Kepala Kru Yamaha Menuju VR46 pada MotoGP 2022

Kapasitas motor MotoGP yang besar serta banyaknya aspek elektronik yang mesti diperhatikan memerlukan tahapan pembelajaran tersendiri.

Namun bagi Remy Gardner, hal itu justru menjadi kesempatan untuk membuktikan diri bahwa dia sudah terbiasa dengan motor besar.

"Sekarang akan menunggangi motor dengan bentuk yang lebih besar dan berat. MotoGP adalah puncak tantangan ini," ucap pembalap 23 tahun itu.

MotoGP 2022 akan bertabur pembalap rookie yang menarik untuk dinantikan.

Selain Remy Gardner dan Raul Fernandez, masih ada Darryn Binder (RNF Yamaha), Marco Bezzecchi (VR46) dan Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing).

Baca Juga: Balas-balasan Bajak Pembalap dan Manajer Antara Pramac Ducati dan KTM