Find Us On Social Media :

Kejuaraan Dunia 2021 - 21-1, Skor Ternyesek di Laga Pembuka, Pelakunya Tunggal Putra Jepang

Tunggal putra Jepang, Koki Watanabe

SportFEAT.com - Skor 21-1 menjadi skor paling mengenaskan dalam laga pembuka Kejuaraan Dunia 2021. Pelakunya tunggal putra Jepang, Koki Watanabe.

Pembukaan turnamen Kejuaraan Dunia 2021 telah berlangsung sejak kemarin Minggu (12/12/2021).

Di hari perdana Kejuaraan Dunia 2021 tersebut, beberapa laga sudah menunjukan hasil-hasil mengejutkan.

Salah satunya yang cukup menyita perhatian adalah pulangnya bocah ajaib Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

Kunalvut Vitidsarn harus rela tersingkir lebih dini setelah kalah dari tunggal putra China, Lu Guang Zu.

Hasil tersebut sekaligus menunjukkan bahwa pemain China, yang baru saja comeback di turnamen ini, betul-betul menunjukkan keseriusan untuk menguasai Kejuaraan Dunia 2021.

Namun, selain itu, masih ada hasil tak kalah mengejutkan lainnya.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2021 – Dejan/Serena Lumat Pasangan Irlandia, Satu-satunya Harapan Merah Putih Tembus Babak Kedua

Masih berasal dari sektor tunggal putra, terdapat hasil yang cukup menyesakkan yang harus diterima salah satu peserta asal Nigeria.

Anuoluwapo Juwon Opeyori harus rela tersingkir dari Kejuaraan Dunia 2021 dengan kekalahan sangat telak.

Opeyori kalah dari pemain Jepang, Koki Watanabe dengan skor 11-21, 1-21.

Baca Juga: Piala AFF 2020 – Pelatih Vietnam Terpukau dengan Penampilan Timnas Indonesia yang Melesat usai Dibesut Shin Tae-yong

Ya, kekalahan 21-1 menjadi kekalahan paling menyesakkan di hari perdana Kejuaraan Dunia 2021 kemarin.

Bahkan sebelumnya, Opeyori harus rela tertinggal match poin dengan kedudukan 20-0 dari Koki Watanabe.

Di sisi lain, kemenangan Koki Watanabe yang sangat telak ini mengantarkannya ke babak 32 besar.

Baca Juga: Taufik Purwadi, Stringer Pertama Indonesia yang Sukses Melalang Buana hingga ke Olimpiade Tokyo 2020 dan IBF 2021

Koki Watanabe yang saat ini berperingkat 40 dunia itu akan berjumpa dengan Zhao Jun Peng asal China.

Zhao Jun Peng melangkah ke babak 32 besar setelah mengandaskan unggulan 10 asal Taiwan, Wang Tzu Wei.