Find Us On Social Media :

Kejuaraan Dunia 2021 - Satu-satunya Wakil Indonesia Ambyar di Tangan Ganda Campuran Terbaik Jerman

Pasangan ganda campuran PB Djarum, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani.

SportFEAT.COM - Satu-satunya wakil Indonesia, Dejan/Serena kalah dari ganda campuran terbaik Jerman di babak kedua Kejuaraan Dunia 2021.

Perjalanan ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, di Kejuaraan Dunia 2021 berakhir.

Satu-satunya wakil Merah Putih tersebut harus menderita kekalahan dari wakil Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau.

Bertanding di Palacio de los Deportes Carolina Marin, Huelva, Spanyol, Kamis (16/12/2021) dini hari WIB, Dejan/Serena, kalah rubber games.

 Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Termasuk Ganda Putri Nomor 1 Malaysia, 4 Unggulan Gugur Berjamaah!

Pasangan ranking 97 dunia itu menyerah dengan skor akhir 18-21, 21-18, 16-21 dalam waktu 65 menit.

Di gim pertama, Dejan/Serena sempat mengimbangi permainan Lamsfuss/Lohau dengan skor 5-5.

Dejan/Serena bahkan berhasil mencetak lima angka beruntun untuk memimpin 12-6.

Namun begitu, ganda campuran besutan PB Djarum tersebut mampu bangkit dan menyusul dalam kedudukan 15-15.

Lamsfuss/Lohau menutup gim pertama dengan skor 18-21.

Memasuki gim kedua, Dejan/Serena memimpin tiga angka, 6-3.

Ganda campuran masa depan Indonesia itu bahkan mampu mengamankan keunggulan 13-11.

Dejan/Serena mencuri gim kedua dengan skor 21-18.

Baca Juga: Si Bocah Ajaib Thailand itu Ternyata Punya 3 Pemain Idola, Salah Satunya Legenda Bulu Tangkis Malaysia!

Di gim penentuan, Lamsfuss/Lohau tampil lebih baik hingga mencetak tujuh angka beruntun hingga unggul 4-8.

Selepas jeda interval, ganda campuran terbaik Jerman itu terus memimpin hingga 11-16.

Lamsfuss/Lohau akhirnya menutup gim ketiga dengan kemenangan 16-21 dalam tempo 65 menit.

Di sisi lain, ternyata ada satu lagi "wakil" yang tampil di babak kedua Kejuaraan Dunia 2021.

Sosok yang dimaksud adalah tunggal putra yang kini memperkuat Azerbaijan, Ade Resky Dwicahyo.

Namun perjalanan pemain kelahiran Tanah Air itu kalah dari wakil Hong Kong Lee Cheuk Yiu.

Ade Resky tumbang dua gim langsung dengan skor 13-21, 15-21 dari unggulan ke-13.