Find Us On Social Media :

Ujung-ujungnya, Bos KTM Tech3 Ogah Terlalu Berharap dengan 2 Rookie Baru MotoGP 2022

Dua pembalap anyar KTM Tech3 di MotoGP 2022, Remy Gardner dan Raul Fernandez.

Rookie KTM Tech3 seperti Iker Lecuona melempem.

Brad Binder yang tahun gacor pun juga tidak segarang musim debutnya malahan.

"Tentu Remy dan Raul mungkin bisa mencuri perhatian, tapi kami juga harus menyadari bahwa hal-hal akan menjadi gila di MotoGP," ucap Poncharal.

"Semua tim dan pembalap sekarang sangat cepat dan dekat di trek satu sama lain (persaingannya sengit)," imbuh dia lagi.

Baca Juga: Mobil Kesayangan Ginting yang Dicuri Sudah Ditemukan, Pelaku Langsung Diringkus!

Mengingat dua pembalap KTM Tech3 semuanya rookie, maka sudah pasti target utama mereka juga memenangkan penghargaan Rookie of The Year.

Namun KTM tech3 juga patut waspada sebab selain Remy dan Raul, masih ada tiga pembalap debutan lainnya yang siap jadi pesaing sengit.

Mereka adalah Darryn Binder (RNF Yamaha), Fabio Di Gianntonio (Gresini Racing) dan Marco Bezzecchi (VR46).