Find Us On Social Media :

Piala AFF 2020 – Satu Keunggulan Timnas Indonesia Ini Bikin Pelatih Malaysia Ketar-ketir

Pemain muda timnas Indonesia, Witan Sulaeman (kiri) dan Pratama Arhan berselebrasi usai mencetak gol.

Tan Cheng Hoe sendiri ternyata sudah mengendus satu keunggulan timnas Indonesia.

Pelatih berusia 53 tahun itu cukup sadar bahwa skuad Garuda unggul dari segi mentalitas pemain.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Waduh! Pemain Andalan Timnas Malaysia Ini Waspadai 'Kungfu' ala Indonesia 

Keunggulan Indonesia tersebut pun membuat Tan Cheng Hoe merasa ketar-ketir.

“Mereka memiliki barisan pemain muda yang sangat termotivasi. Itu salah satu kekuatan mental mereka,” kata Tan Cheng Hoe dilansir SportFEAT.com dari Berita Harian.

“Tentu saja kita tidak boleh terpengaruh dengan kekuatan mereka untuk membuat pikiran kita  menjadi negatif,” sambung Cheng Hoe.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Bek Andalan Malaysia Datang Tanpa Karantina, Bakal Langsung Turun Hadapi Timnas Indonesia

Lebih lanjut, Tan Cheng Hoe memiliki tugas berat untuk membangun mentalitas anak asuhnya saat melawan Indonesia di laga pamungkas Grup B Piala AFF 2020.

“Kami harus yakin dengan apa yang kami miliki dan percaya satu sama lain bahwa kami mampu memikul tugas atau tanggung jawab itu,” jelas pelatih berusia 53 tahun itu.

"Kami harus menghadapi situasi dengan pola pikir yang benar dan motivasi yang tinggi. Itu adalah tantangan dalam sepak bola jika kami ingin melangkah lebih jauh," tambah Tan Cheng Hoe.