SportFEAT.COM - Tunggal putra andalan Singapura Loh Kean Yew, buka suara usai mencetak sejarah di Kejuaraan Dunia 2021.
Performa mengejutkan ditampilkan oleh tunggal putra andalan Singapura Loh Kean Yew di Kejuaraan Dunia 2021.
Pemain berusia 24 tahun itu berhasil menembus babak final Kejuaraan Dunia 2021.
Kepastian itu didapatkan setelah Loh Kean Yew menang atas Anders Antonsen (Denmark) di babak semifinal.
Bertanding di Palacio de los Deportes Carolina Marin, Huelva, Spanyol, Sabtu (18/12/2021), Loh Kean Yew menang dua gim langsung 23-21, 21-14.
Pencapaian tersebut sangat mengejutkan mengingat Loh Kean Yew turun dengan status nonunggulan.
Keberhasilan pemain ranking 22 dunia itu menembus babak final Kejuaraan Dunia 2021 rupanya mengukir sebuah sejarah tersendiri.
Kean Yew menjadi pebulu tangkis pertama Singapura yang berhasil menembus babak final Kejuaraan Dunia.
Loh Kean Yew pun akhirnya buka suara usai mengukir sejarah baru bagi dunia bulu tangkis Negeri Singa.
Pemain kelahiran Malaysia itu mengaku kaget bisa menembus babak final dan mengukir sejarah untuk Singapura.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021, Perpisahan Sesungguhnya Ganda Putra Peraih Medali Perak Olimpiade
“Saya tidak menyangka bisa sampai ke final,” kata Loh Kean Yew, dikutip SportFeat dari laman BWF.
“Saya senang saya konsisten, itulah yang sedang saya kerjakan," lanjut dia.
Partner sparring Viktor Axelsen itu juga menyebut pencapaian kali ini diraihnya dengan susah payah dan harus melewati banyak rintangan.
"Itu tidak mudah, kami berjuang untuk mencocokkan satu sama lain, dan saya senang saya bisa bertahan," ungkap Loh Kean Yew.
"Saya senang membuat sejarah sebagai orang Singapura pertama di final.
"Tetapi ini belum berakhir dan saya harus fokus pada pertandingan berikutnya," ucapnya memungkasi.
Di babak final Kejuaraan Dunia 2021, Loh Kean Yew akan menghadapi wakil India Kidambi Srikanth.
Sama halnya dengan Loh Kean Yew, pemain ranking 14 dunia itu ternyata juga mencetak sejarah dunia bulu tangkis India.
Kidambi menjadi pemain tunggal putra pertama asal India yang melangkah ke babak final Kejuaraan Dunia.
Pria 29 tahun itu melangkah ke partai puncak usai mengalahkan juniornya sendiri Lakshya Sen, tiga gim 17-21, 21-14, 21-17.