Find Us On Social Media :

Penyesalan Ganda Putra Peraih Perak Olimpiade di Kejuaraan Dunia 2021, Pisah Tandem dengan Akhir Pahit

Eks ganda putra nomor satu dunia asal Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong saat tampil di Kejuaraan Dunia 2021, yang menjadi turnamen terakhir sebagai pasangan.

"Tentu saja ada rasa penyesalan," ucap Tan Wee Kiong dikutip Sportfeat dari The Star.

"Kami berjuang semaksimal mungkin hingga ke babak perempat final, kami sudah sangat dekat untuk memastikan medali, ini membuat frutrasi sekali."

"Apalagi ini terjadi dalam turnamen terakhir kami sebagai pasangan," ucap pemain 32 tahun tersebut.

Baca Juga: Misi Terselubung BAM Ingin Tarik Kembali Ganda Putra Ranking 12 Dunia Ini ke Pelatnas Setelah Mendepak Mereka

Kekalahan Goh/Tan dari He Ji Ting/Tan Qiang di perempat final Kejuaraan Dunia 2021 kemarin memang cukup menyesakkan.

Mereka sempat mampu mengejar setelah tertinggal di gim pertama, dari 13-18 menjadi 18-18.

Kemudian Goh/Tan juga sukses memaksakan setting 20-20. Sayangnya, kemenangan belum berpihak pada mereka hingga kalah 20-22, 14-21.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Ambisi China Berantakan, Gagal Kuasai 3 Sektor Andalan

"Kalau boleh saya bilang, itu adalah pertandingan yang sangat mungkin kami menangkan. Kalau saja kami memenangkan gim pertama, siapa yang tahu akhirnya bisa saja berbeda bukan?"

"Tetapi bagaimanapun, ini tetap jadi hasil terbaik kami di Kejuaraan Dunia. V Shem dan saya sebelumnya selalu mentok di babak 16 besar dalam tiga edisi. Jadi ini bukan hasil yang terlalu buruk," kata Tan lagi.