Find Us On Social Media :

Piala AFF 2020 - Nadeo Argawinata Bocorkan Rahasia Penyelamatan Heroik yang Sukses Gagalkan Penalti Singapura

Tampil gemilang melawan Singapura ini Profil Nadeo Argawinata.

"Alhamdullilah saya bisa mengamankan tendangan penalti berkat temen-teman juga, saya bisa belajar penendang dari Singapura,” kata Nadeo Argawinata dilansir SportFEAT.com dari laman resmi PSSI.

Lebih lanjut, pemain kelahiran Kediri itu membocorkan rahasianya menggagalkan penalti dari Singapura.

Baca Juga: Piala AFF 2020 – Pelatih Timnas Singapura Petik Hikmah Berharga usai The Lions Alami Kekalahan Tragis atas Indonesia

Nadeo Argawinata ternyata telah mempelajari strategi penendang dari The Lions sebelum pertandingan.

"Semalam sebelum pertandingan belajar cara penendang Singapura,” jelas Nadeo Argawinata.

“Feeling juga, bisa dikatakan beruntung, kadang sepak bola butuh keberuntungan,” tutur kiper andalan timnas Indonesia itu.

Baca Juga: Piala AFF 2020 – Begini Kondisi Rachmat Irianto usai Jadi 'Tumbal' Timnas Indonesia ke Partai Final

Lebih jauh, Nadeo mengatakan keberhasilan Indonesia melaju ke final bukan hanya soal penyelamatan penaltinya, tapi berkat kekompakan semua rekan setimnya.

“Kunci kemenangan kita adalah bermain kompak, menyerang secara kompak,” ujar Nadeo.

“Banyak yang dievaluasi, tapi kunci kita kekompakan,"  sambung pemain klub Bali United itu.