Find Us On Social Media :

Piala AFF 2020 – Kiper Timnas Indonesia Tak Gentar Jumpa Thailand meski Skuad Gajah Perang Lebih Diunggulkan

Sosok kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata yang jadi pahlawan di Piala AFF 2020, bayarannya setara ratusan NMAX!

“Kami belum pernah bertemu Thailand di Piala AFF 2020 ini (di babak fase grup maupun semifinal),” kata Nadeo Argawinata dilansir SportFEAT.com dari YouTube PSSI.

“Saya rasa mereka tim yang bagus diajang ini,” sambung Nadeo.

Baca Juga: Piala AFF 2020 – Shin Tae-yong Siapkan Taktik Khusus Redam Kekuatan Lionel Messi-nya Thailand

Kendati demikian, pemain asal klub Bali United itu tak gentar menghadapi Thailand.

Nadeo Argawinata siap tampil habis-habisan demi menyumbang trofi perdana bagi Indonesia di Piala AFF.

“Mereka merupakan unggulan juga, tetapi siapapun lawannya timnas Indonesia akan bermain semaksimal mungkin,” tutur Nadeo.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Timnas Indonesia Vs Thailand, Podium Kemenangan Dipastikan Tanpa Bendera Nasional

Lebih jauh, pemain berusia 24 tahun itu berharap di final Piala AFF 2020 timnas Indonesia mampu bermain kompak seperti saat mengalahkan Singapura di babak semifinal.

Skuad Garuda pun juga harus belajar dari beberapa kesalahan di babak empat besar kemarin.

“Kunci kemenangan melawan Singapura adalah kompak, tapi masih ada yang perlu di evaluasi,” ujar Nadeo Argawinata.

“Banyak yang harus dievaluasi juga, tapi kuncinya percaya satu sama lain dan yakin meraih kemenangan,” tambah Nadeo.