Find Us On Social Media :

Jelang Debut Bareng Tandem Baru di India Open 2022, Chan Peng Soon Malah Rasakan Kesulitan Ini

Pebulu tangkis berusia 19 tahun, Valeree Siow akan menggantikan posisi dewi bulu tangkis Malaysia, Goh Liu Ying sebagai rekan Chan Peng Soon di nomor ganda campuran.

SportFEAT.com - Eks ganda campuran nomor satu Malaysia, Chan Peng Soon mengungkap persiapannya jelang debut bersama pasangan baru di India Open 2022.

Chan Peng Soon telah berpisah dengan Goh Liu Ying mulai tahun 2022 ini.

Pasangan ganda campuran peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu akan meniti karier baru dengan partner baru.

Berpisahnya Chan Peng Soon/Goh Liu Ying tidak lepas dari keputusan Chan yang memilih kembali menerima pinangan BAM (Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia) alias pelatnas Malaysia.

Sementara Goh Liu Ying, masih berpegang teguh untuk bermain secara profesional atau independen.

Chan Peng Soon langsung ditandemkan oleh BAM dengan pemain muda, Valeree Siow.

Duet kombinasi senior-junior itu mengingatkan pada tandem Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow.

Baca Juga: 'Bimbel' Dubai Buka Tahun Ajaran Baru, Loh Kean Yew Kembali Berguru ke Viktor Axelsen

Chan Peng Soon/Valeree Siow akan langsung debut di turnamen BWF World Tour, tepatnya di India Open 2022 (11-16 Januari).

Melalui video siaran pers yang diterbitkan BAM, Chan tidak memiliki target khusus dalam debutnya bersama Valeree.

Hanya saja, ia ingin menjalani turnamen sebaik mungkin. Apalagi India Open 2022 jadi lumbung emas untuk melaju jauh sebab banyak pemain top absen.

Baca Juga: Honda Masih Bungkam, Tanda-tanda Marc Marquez Absen di Awal Musim MotoGP 2022

Namun, ada sedikit tantangan yang dirasakan Chan Peng Soon dalam persiapannya jelang debut bersama Valeree di India Open 2022.

"Semua baik-baik saja, hanya saja saya masih belum terbiasa dengan latihan (di pelatnas BAM), karena beberapa pemain muda sangat cepat," ucap Chan Peng Soon dikutip Sportfeat dari Badminton Planet.

"Saya harus berusaha mengikuti tempo permainan mereka," tukasnya melanjutkan.

Baca Juga: Mandalika Tak Sendirian, Sirkuit KymiRing juga Akan Debut Menggelar MotoGP 2022

Chan Peng Soon memang tergolong pemain veteran Malaysia.

Usianya sudah menginjak 33 tahun.

Tantangan lain yang harus dirasakan Juara Asia 2010 itu adalah adaptasi baru yang harus segera diikuti pasangannya.

Sebagai informasi, Valeree Siow sebelumnya aktif bermain di ganda putri.

Sehingga membutuhkan waktu baginya untuk mempelajari peran dan taktiknya sebagai playmaker di ganda campuran. Di sinilah tugas besar Chan sebagai senior untuk membimbing.

"Valeree masih muda, karena dia baru beralih dari ganda putri ke ganda campuran, masih banyak skill-skill ganda campuran yang harus dia pelajari," ucap Chan.

Kendati demikian, Chan Peng Soon optimistis menatap tandem barunya bersama Valeree Siow.

Baca Juga: India Open 2022 Bergulir Pekan Depan, Jepang Absen Total, Ahsan/Hendra hingga Eks Ratu Bulu Tangkis Indonesia Tampil

 

"Minggu lalu saya datang lebih awal di pelatnas, mencoba berpasangan dengannya sehingga kami dapat melihat bagaimana kombinasi permainan kami."

"Saya tidak masalah dengan jauhnya usia kami, yang penting bagaimana bisa bermain bagus di lapangan," katanya mengomentari perbedaan usia dengan Valeree yang masih 19 tahun.

"Kami sedang membuat persiapan untuk India Open 2022. Kami tidak akan memikirkan hasilnya sekarang, kami akan berusaha sebaik mungkin," pungkasnya.